Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
DPRD Gelar Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA PPAS TA 2021

Nusaperdana.com, Bengkalis - DPRD Kabupaten Bengkalis Hari ini gelar Penandatanganan Nota Kesepakatan KUA PPAS (Kebijakan Umum APBD dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara) TA 2021
bertempat di ruang paripurna DPRD Bengkalis, Jumat (27/11).
Penandatanganan dilakukan langsung oleh Pj. Bupati Syahrial Abdi, Ketua DPRD H. Khairul Umam, beserta wakil Syahrial dan Syaiful Ardi dan disaksikan oleh anggota DPRD yang hadir baik secara langsung maupun melalui Video Conference.
"Persetujuan yang dituangkan dalam nota kesepakatan merupakan perwujudan dari rasa tanggung jawab DPRD dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis terhadap keberlangsungan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan masyarakat di Kabupaten Bengkalis, dalam rangka mewujudkan visi Kabupaten Bengkalis yang dicita-citakan," ucap Khairul Umam Dikutip dari situs Resmi Humas DPRD.
Kata Khairul Umam Dalam nota kesepakatan tertuang rincian pendapatan sebesar Rp. 3.045.966.260.501, belanja daerah sebesar Rp. 3.224.373.422.622 dan pembiayaan daerah sebesar Rp. 178.407.162.161.
Sementara itu, Pj. Bupati Syahrial Abdi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan dan memberikan berkontribusinya dalam penyusunan dan pembahasan KUA PPAS ini.
"Kepada seluruh perangkat daerah kami minta agar secara aktif mengikuti setiap pembahasan bersama komisi dan Banggar DPRD, sehingga APBD Tahun Anggaran 2021 dapat diselesaikan sesuai dengan apa yang telah kita targetkan bersama," ujarnya. (Putra)
Berita Lainnya
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis