Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Hasil PBSI Home Tournament Ganda Campuran: Praveen/Melati Juara

Nusaperdana.com, Jakarta - PBSI Home Tournament ganda campuran sudah menelurkan kampiun. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang menjadi juaranya.
Berlangsung di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/7/2020) sore WIB, final PBSI Home Tournament digelar. Pada babak puncak, Praveen/Melati mampu mengalahkan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow dua gim langsung 21-9 dan 21-17.
Di perebutan tempat ketiga, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso mengalahkan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Duelnya berlangsung dengan durasi lebih lama, tiga gim. Adnan/Rinov berhasil menang dengan skor 21-15, 14-21, dan 22-20.
Dengan hasil ini, PBSI Home Tournament sudah menghasilkan sebanyak dua juara. Sebelumnya, Fajar Alfian/Yeremia Erich Yotje Yacob Rambitan yang menjadi pemenang di nomor ganda putra. Di babak final ganda putra, Fajar/Yeremia mengalahkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Moh. Reza Pahlevi Isfahani.
PBSI Home Tournament masih akan berlangsung sampai 24 Juli. Yang belum dilangsungkan ada nomor: ganda putri, tunggal putra, dan tunggal putri.
Tunggal putra dipertandingkan pada 8-10 Juli, ganda putri pada 15-17 Juli, sedangkan tunggal putri dipentaskan 22-24 Juli. Semua pertandingan PBSI Home Tournament bisa disaksikan di Mola TV secara gratis.
Hasil PBSI Home Tournament Ganda Campuran
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow 21-9 21-17
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari 21-15 14-21 22-20
Berita Lainnya
Jersey Anyar Timnas Indonesia Disorot Netizen: Aura Lolos Piala Dunia
Wanita Cantik Asal Kamboja Ini Unggah Foto Editan Bersana Marselino, Netizen Indonesia Beraksi
Batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia, Media Inggris Sebut Pukulan Telak Bagi Pelatih Timnas Inggris
Jelang Kejurprov Riau 2023, AFK Matangkan Persiapan Tim Futsal Inhil
Dibantai Timnas Indonesia 14 Gol Tanpa Balas, Pelatih U-16 Guam Bilang Begini..
Konsumsi Jengkol Secara Berlebih Bisa Akibatkan Penyakit Ini....
FIFA Matchday, Timnas Indonesia Tantang Lawan Dengan Rangking Jauh Diatas
Final Piala Thomas Indonesia Vs India, Ini Jadwalnya