Bupati Kasmarni Serahkan LKPD Unaudited 2024 Ke BPK Tepat Waktu
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Kapolsek Tapung Pimpin Langsung Sterilisasi ke Sejumlah Gereja di Wilayah Hukum Polsek Tapung

NUSAPERDANA.COM, TAPUNG, - Polsek Tapung melaksanakan kegiatan patroli dan sterilisasi di Gereja HKBP dan Gereja Katholik Santo Petrus Resort Kota Batak Desa Pantai Cermin untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Sabtu (31/12/2022) sekira pukul 17.20 Wib.
Dalam kegiatan patroli dan sterilisasi Gereja dipimpin langsung Kapolsek Tapung Kompol Ihut Manjalo Tua Sinurat SH.MH didampingi Ps Panit Opsnal Intelkam AIPTU Amit Elpian, BRIPKA Verdi Irnanda Putra dan BRIPKA Robby Afrizal.
Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo SIK melalui Kapolsek Tapung Kompol Ihut Manjalo Tua Sinurat SH.MH mengatakan kegiatan patroli dan sterilisasi di beberapa gereja merupakan wujud cipta kondisi situasi Kamtibmas untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Nasrani yang akan melaksanakan ibadah serta merayakan Natal tahun 2022 di wilayah hukum Polsek Tapung, agar dalam pelaksanaan ibadah dapat berjalan lancar dan penuh hikmat," kata Kapolsek Tapung.
Kapolsek Tapung Kompol Ihut Manjalo Tua Sinurat SH.MH menambahkan semoga dengan adanya kegiatan patroli dan sterilisasi dari Kepolisian Sektor (Polsek) Tapung sebagai bentuk hadirnya Polri untuk memberikan rasa aman serta kenyamanan guna menjaga Kamtibmas dalam melaksanakan ibadah Natal 2022 dan Tahun Baru 2023," jelasnya lagi.
Sementara itu Pendeta HKBP Resort Kota Batak Erwin Rame Munthe mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Tapung yang telah memberikan perhatian terkait pengamanan saat kami melakukan ibadah Natal dan kami mengaku lebih tenang dan nyaman dengan adanya kehadiran jajaran Polsek Tapung ke Gereja HKBP Resort Kota Batak ini," ucap Pendeta HKBP kepada awak media.
Kegiatan patroli dan sterilisasi di beberapa Gereja di wilayah hukum Polsek Tapung berakhir Pukul 19.00 Wib, dan dalam pelaksanaan kegiatan berjalan aman dan kondusif.
Berita Lainnya
Antrean Sepeda Motor Mengular ke Jalan Raya Sampai Oknum Calo Pun Ada Ro-Ro Air Putih Bengkalis.
Silaturahmi Hangat: Gubernur dan Kapolda Riau Hadiri Open House Wali Kota Pekanbaru
Wali Kota dan Wawako Pekanbaru Shalat Idul Fitri Bersama Warga di Panam
Wali Kota Pekanbaru Gelar Open House, Eratkan Silaturahmi dengan Warga
Lepas Pawai Takbir, Bupati Kampar Mengajak Untuk Saling Memaafkan
Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Wako Pekanbaru Agung Nugroho Ajak Masyarakat Kolaborasi Bangun Kota
Diselenggarakan oleh Kapolda Riau, Bupati Bengkalis Ikuti Kegiatan Penanaman 10.000 Pohon
Jumat Berkah! Gaji THL Pemko Pekanbaru Cair Hari Ini, Wako Agung: Alhamdulillah, Silakan Cek Rekening