Ketua DPRD Bengkalis Ikuti Shalat Idul Adha bersama Ribuan Masyarakat
Nusaperdana.com,Bengkalis--Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis, Septian Nugraha, bersama ribuan masyarakat melaksanakan Shalat Idul Adha 1446 Hijriah/2025 Masehi di Lapangan Tugu, Bengkalis, Jumat (6/6/2025).
Turut hadir dalam pelaksanaan Shalat Idul Adha tersebut Wakil Bupati Bengkalis Dr. H. Bagus Santoso, Anggota DPRD Bengkalis H. Zamzami, Sekretaris Daerah Bengkalis dr. Ersan Saputra, Kepala Kantor Kemenag Bengkalis H. Khaidir, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Irvan Nurdin, Ketua Baznas Bengkalis Ismail, serta Ustadz Dr. H. Rajab Selamat dan Ustadz Zulkifli Yahya yang bertindak sebagai khatib dan imam. Hadir pula Bupati Bengkalis periode 2000–2010 H. Syamsurizal, sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Bengkalis, dan masyarakat dari berbagai kalangan.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPRD Septian Nugraha menyampaikan ucapan selamat Idul Adha kepada seluruh umat Islam yang merayakannya.
"Selamat Hari Raya Idul Adha 1446 H. Semoga semangat berkurban menumbuhkan keikhlasan, kepedulian, pengorbanan, keteladanan, dan kebersamaan. Semangat Idul Adha mengajarkan kita arti kepatuhan, pengorbanan, dan tanggung jawab yang sesungguhnya. Salah satu bentuk tanggung jawab kita adalah untuk selalu peduli terhadap sesama, karena manusia adalah makhluk sosial yang senantiasa harus mendekatkan diri kepada Allah SWT," ujar Septian. (Infotorial DPRD Bengkalis/Donni)

Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Didemo Dua Kali, Galian C di Sungai Jalau Tetap Beroperasi, LPPNRI Kampar: Negara Jangan Kalah oleh Pelanggar Hukum
Mantan Kades Indra Sakti Divonis 7 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Lahan Transmigrasi
Shaqilla Azzahra, Siswa SDN 001 Tembilahan Kota Terima Anugerah Award Internasional di IRFW 2026
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo