Lima Unit RLH 2019 di Titian Antui 95 Persen Pengerjaan

Nusaperdana.com, Pinggir - Selasa (21/01/2020) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Bengkalis terus berkomitmen untuk membangun Rumah Layak Huni (RLH).
Tahun Anggaran 2019 DPKPP untuk Kelurahan Titian Antui,Kecamatan Pinggir Kab. Bengkalis mendapat bantuan RLH sebanyak 5 unit
Saat Wartawan Nusaperdana turun ke lapangan ketika bincang bincang dengan salah satu warga yang menerima rumah layak huni (RLH), Agus Sugeng (67) warga jl.Akasia,Rt 3/Rw 1 Kelurahan Titian Antui, Kecamatan Pinggir mengucapkan terima kasih dan sangat bersyukur atas bantuan rumah layak huni yang diterimanya.
Saat dijumpai Ketua Kelompok Masyarakat Rumah Layak Huni (Pokmas–RLH) Kel.Titian Antui, Kec Pinggir, Kabupaten Bengkalis Asrizal St, Senin (20/1/2020) membenarkan pada tahun anggaran 2019 Kelurahan Titian Antui sesuai usulan dari Pemerintahan Kelurahan Titian Antui awalnya sebanyak 27 unit setelah dilakukan Tim Investigas DPKPP Kabupaten yang memenuhi syarat sesuai Petunjuk Tehnis (Juknis) sebanyak 5 Unit RSLH yang disetujui untuk Kelurahan Titian Antui.
Lebih lanjut, Ketua Pokmas meminta agar penerima bantuan RLH harus sujut sukur karena proses bantuan tersebut sudah tepat sasaran dan memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh Tim Investigasi DPKPP Kabupaten.
“Kita minta kepada Pemda untuk memberikan bantuan kepada yang betul-betul membutuhkan, sesuai dengan aturan penerima bagi masyarakat yang sudah tidak bisa membangun rumahnya yang lama sudah reyot sehingga diganti dengan RLH,” ujar tokoh masyarakat yang dituakan itu.
Lebih jauh Asrizal mengatakan, pihaknya mendukung program tersebut apalagi pembangunan RLH tersebut juga melibatkan organisasi masyarakat setempat, untuk Kelurahan Titian Antui fisik pembangunan RSLH dikerjakan sudah mencapai 90 persen untuk dana tahap kedua juga sudah ada pencairan beberapa hari lalu.
"Pada prinsipnya Pokmas tetap mendukung program RLH dalam meningkatkan sejumlah pelayanan Fasilitas Umum (Fasum) Pemerintah Daerah Bengkalis melalui Anggaran APBD menyalurkan bantuan secara langsung untuk kesejahteraan masyarakat khusus di Pedesaan dan Kelurahan yang ada di Kecamatan dan Kab/Kota SE Riau," jelasnya.**(putra)
Berita Lainnya
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
KSOP Bengkalis Soroti Masalah Keselamatan Pelabuhan Roro Air Putih
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus