Fakultas Ilmu Hukum UNISI Gelar PKKMB Mahasiswa RPL
Wartawan Gelar Aksi Damai Minta Kadisminfotik Kepri Hasan di Copot
Pelaku Kriminal Antar-Kabupaten Tewas
Nusaperdana.com, Pekanbaru - Seorang pria berinisial W melakukan penyerangan terhadap dua orang polisi yang berasal dari Polres Pelalawan, Sandro Simarmata dan Dedi Partia, yang akan mengamankannya di Jalan SM Amin pada Selasa (28/7/2020) pukul 07.00 WIB.
Kapolres Pekanbaru Kombes Nandang Mu'min Wijaya menjelaskan, penyergapan tersebut dibantu oleh Satreskrim Polresta Pekanbaru. Menurutnya, W terlibat curat HP.
"Saat akan ditangkap, tiba-tiba W melakukan penyerangan dengan sebuah samurai dan mengakibatkan luka yang dialami korban, yakni anggota kami. Saat insiden berlangsung, korban mendapat luka di bagian tangan kiri lengan atas serta di bagian perut," jelas Nandang Mu'min Wijaya didampingi Kasatreskrim Kompol Awalludin Syam dan Kasatreskrim Polres Pelalawan AKP Ario Damar.
Dalam kondisi mendesak dan membela diri, katanya lagi, korban polisi yang terluka itu melakulan tindakan penembakan.
"Pelaku pun dilarikan ke RS Bhayangkara. Namun, memang setelah dilakukan perawatan, pelaku meninggal dunia," terang Kapolres Pekanbaru.
Sebelumnya, jelas Nandang, W sudah menjadi target penangkapan pihak berwajib.
"Ada kaitannya dengan dua rekannya yang diamankan di Polres Rohul. Artinya, mereka ditengarai pemain antarkabupaten," ujar Nandang mengakhiri.
Berita Lainnya
Seluruh Polsek Jajaran Polres Kampar Sediakan Layanan Silaturahmi Virtual Bagi Warga
Milenial Duri Gefrira Ardi Dapat Penghargaan Dari Danrem 31 Wira Bima
Lurah Tembilahan Hilir dan RT Curhat ke Kapolres Inhil
Jubir FPKB: Pemkab Inhil Dituntut Cerdas dan Kreatif Kelola Pendapatan serta Kendalikan Kebocoran Anggaran
Menarik, Upacara HUT RI Ke-78 di Mandau Camat dan Seluruh Pegawai Pakai Baju Adat
Personil Gabungan Kecamatan Rantau Kopar lakukan Penyemprotan Disinfektan Antisipasi Covid-19
Legislator Dukung Program Bupati di Musrenbang Kecamatan Mandau
Dukung Program Penanganan Covid-19, Menyosialisasikan Posko PPKM