Trending
+
Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Dibaca : 424 Kali
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Dibaca : 705 Kali
Pengerjaan Ruas Jalan Abdul Manaf Dimulai Kembali, Bupati Inhil: Jangan Ada Penundaan Lagi

Nusaperdana.com, Indragiri Hilir - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan mengharapkan tidak adanya penundaan proses pelaksanaan pembangunan sejumlah ruas jalan, khususnya di dalam Kota Tembilahan. Harapan tersebut disampaikan Bupati menyusul telah dimulai kembali pengerjaan pembangunan di salah satu ruas jalan Kota Tembilahan, yakni Jalan Abdul Manaf setelah sebelumnya sempat tertunda.
"Jangan ada penundaan lagi. Sudah difasilitasi bersama dinas terkait. Saya juga sudah bicara dengan pihak rekanan, pihak pelaksana tentang hal ini," ungkap Bupati saat meninjau progres pembangunan Jalan Abdul Manaf, Tembilahan, Kamis (26/9/2019).
Bupati mengkhawatirkan, jika terus terjadi penundaan dalam proses pembangunan ruas jalan, maka penyelesaiannya akan mengalami keterlambatan.
"Seperti Jalan Abdul Manaf ini kan rigid. Rigid ini biasanya pengerjaannya agak lama. Targetnya sampai Desember. Takutnya kalau ada penundaan-penundaan lagi akan molor nanti waktu penyelesaiannya," tutur Bupati yang didampingi Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir, H Syamsuddin Uti.
Guna mengejar target penyelesaian, Bupati menyarankan pihak pelaksana kegiatan pembangunan ruas jalan dalam kota Tembilahan menggenjot pengerjaan.
"Karena sudah dimulai seperti ini, kalau perlu siang dan malam harus dilaksanakan pengerjaan agar selesai sesuai target, yakni di Bulan Desember," pungkas Bupati.
Bupati berpesan kepada masyarakat yang tinggal di sekitar ruas jalan yang tengah diperbaiki untuk senantiasa mendukung pelaksanaan pembangunan tersebut sehingga proses pengerjaan dapat berlangsung lancar sampai selesai.
"Tolong, jangan ada kendala-kendala karena perbaikan jalan ini sudah lama dinantikan. Sebab, kondisi jalan ini sudah sangat jelek," kata Bupati seraya berharap kendala pengerjaan oleh petugas parkir yang sebelumnya sempat terjadi dalam proses pembangunan tidak terulang kembali.
Ruas Jalan Kartini Dimulai Minggu Depan
Dalam peninjauan tersebut, Bupati mengungkapkan, dimulainya proses pengerjaan pembangunan ruas jalan Abdul Manaf juga akan disusul dengan perbaikan ruas jalan lainnya di dalam Kota Tembilahan, seperti Jalan Kartini. Menurut Bupati, pengerjaan Jalan Kartini akan dimulai pekan depan.
"Saya sudah tanya dinas teknisnya. Insya Allah, minggu depan dimulai pengerjaannya. Kenapa tidak serentak?, karena memang pemenang lelangnya berbeda," kata Bupati.
Bupati mengatakan, Dirinya telah meminta pihak dinas teknis untuk membuat surat teguran kepada pihak pelaksana, jika terjadi keterlambatan dalam memulai pengerjaan.
"Kan tidak begitu panjang ini (Jalan Kartini, red). Tapi sangat-sangat mengganggu sekali. Saya juga sudah perintahkan, Jalan Kartini paling lambat minggu depan juga sudah dimulai pengerjaannya," tukas Bupati.
Berita Lainnya
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis