Polsek Rupat Selamatkan Pria Diduga ODGJ Dalam Perahu di Perairan Laut Desa Sri Tanjung

Nusaperdana.com,Rupat – Seorang pria yang tidak memiliki identitas dan diduga termasuk Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) ditemukan didalam perahu tanpa mesin diwilayah perairan laut yang ada di Desa Sri Tanjung, Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau.
Akhirnya seorang pria tersebut berhasil diselamatkan oleh Team Opsnal Polsek Rupat ke daratan dan langsung dibawa kesalah satu warung terdekat yang ada di Desa Sri Tanjung.
Kapolsek Rupat, IPTU Siswoyo saat dikonfirmasi menyebutkan awalnya kami melalui Bhabinkamtibmas mendapatkan informasi tepatnya pada hari Sabtu 17 Juni 2023 sekitar pukul 11.00 wib ditemukan satu orang pria tanpa identitas didalam perahu.
“Setelah mendapatkan informasi tersebut ,Bhabinkamtibmas bersama kepala Dusun dan Ketua BPD menuju ke lokasi untuk menyelamatkan seorang pria yang diduga mengalami ODGJ tersebut,” kata Kapolsek Rupat, IPTU Siswoyo Minggu (18/6/2023) via Whatsapp kepada wartawan.
Ditambahkannya, Akhirnya Bhabinkamtibmas dibantu oleh Kepala Dusun, Ketua BPD dan bersama Masyarakat sekitar berhasil mengamankan seorang pria yang diduga ODGJ tersebut dan dibawa kewilayah Daratan.
“Kemudian Bhabinkamtibmas melakukan interogasi kepada pria tersebut yang mengaku dari Sebauk Bengkalis, setelah itu Kades Sri Tanjung menginformasikan kepada Kades Sebauk melalui telepon genggam bahwa apa benar ini adalah warganya,” terang IPTU Siswoyo.
IPTU Siswoyo juga menyebutkan tidak lama kemudian Kades Sebauk membenarkan bahwa seorang pria tersebut adalah warganya dan pihak Desa langsung melakukan koordinasi dengan keluarganya.
“Saat ini seorang pria yang mengalami Odgj tersebut sudah di jemput oleh pihak keluarga,” tandasnya.**
Berita Lainnya
Sat Reskrim Polres Kampar Patroli Cegah Ilegal Logging di Kecamatan Salo
Polres Kampar Lakukan Patroli di Desa Siabu Untuk Mencegah Ilegal Logging
ICI Riau Menyayangkan Pemkab Kampar Bangun Fasilitas Instansi Vertikal Disaat Efisiensi Anggaran
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Prestasi Membanggakan SMPN 1 Siak Sempena Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2025
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas