Sat Lantas Polres Bengkalis Amankan Pelaku Balap Liar di Sudirman Duri
Nusaperdana.com,Duri - Sat Lantas Polres Bengkalis berhasil mengamankan 4 unit sepeda motor dan 3 orang anak muda yang sedang melakukan aksi balap liar di jalan Sudirman, Simpang Garoga.Minggu (17/04) Dini hari sekitar pukul 02.00 wib.
Mereka diamankan saat tim Sat Lantas Polres Bengkalis sedang melakukan patroli Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2022, di sepanjang jalan Sudirman dan Hangtuah Duri.
kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko melalui Kasat Lantas AKP kaliman Siregar mengatakan kepada Nusaperdana.com, patroli malam ini dilakukan adalah untuk antisipasi pelaku balap liar yang kerap meresahkan warga dan penguna jalan.
"Alhamdulillah patroli malam ini kita berhasil mengamankan 4 unit Sepeda Motor dan tiga orang tersangka," jelasnya.
Sementara sepeda motor dan anak-anak muda yang kita amankan malam ini langsung dibawa ke kantor 125 perwakilan Sat Lantas Polres Bengkalis di jalan Pipa Air Bersih.
"Selain diamankan, akan diberi tindakan disiplin dan dipanggil orang tuanya masing-masing, untuk membuat perjanjian tidak akan mengulangi aksi balap liar," ujar AKP Kaliman.
Lebih lanjut Kasat Lantas AKP Kaliman Siregar mengucapkan terimakasih atas informasi dan bantuan masyarakat, semoga aksi balap liar ini tidak terulang lagi.
"Dan kita berharap juga partisipasi orang tua agar menjaga anaknya baik didalam maupun diluar rumah,"terangnya.(Putra)

Berita Lainnya
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
Dukungan Masyarakat Menguat, Wali Murid Larang Anak Ikut Demo Koperasi Merah Putih di SMA 2 Kampar
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030
Hutan Hulu Kampar Dibabat, Air Terjun Gulamo Terancam: Masyarakat Minta Aparat Bertindak Cepat
Eks Kades Indra Sakti Dituntut 8 Tahun Penjara, Jaksa Tegaskan Ada Penyalahgunaan Wewenang Tanah Transmigrasi
DPRD Kampar Gelar Paripurna Laporan Reses, Aspirasi Rakyat Jadi Penentu Arah Pembangunan
Syukuran HUT Intelijen Polri, Polres Inhil Dorong Loyalitas dan Sinergi Personel