Satgas Kampar Gelar Rakor Penanganan Covid-19

Nusaperdana.com, Bangkinang Kota - Akhir akhir ini terjadi lonjakan sebaran virus corona di Provinsi Riau. Hal ini sempat menjadi perhatian khusus presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo dalam lawatannya di Riau. Menindaklanjuti hal tersebut, pemerintah Kabupaten Kampar melalui tim satgas (satuan tugas) covid-19, gelar rapat koordinasi di Gedung Sekretariat LPTQ Kampar, Jumat (21/04).
Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., yang diwakili oleh Asisten III Setda Kampar, Drs. Syamsul Bahri, M.Si. mengatakan perlu dilakukan kembali penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro. "fokus utama kita saat ini adalah tempat tempat yang berpotensi mengundang keramaian seperti tempat wisata, pusat pendidikan (sekolah), rumah ibadah dan pasar tradisional." Kata sekretaris satgas covid-19 Kampar tersebut.
"tidak menutup kemungkinan akan bertambah list spot atau tempat yang diberlakukan ppkm mikro bila ditemukan potensi menjadi cluster covid-19" Lanjut Syamsul Bahri.
Berdasarkan pantauan tim satgas covid-19 Kampar, beberapa kecamatan terdeteksi sebagai zona merah seperti di Kecamatan Siak Hulu. Untuk itu perlu kembali diterapkan 3T (testing, tracing, dan treatment) oleh otoritas terkait untuk melakukan pengujian, kemudian tindakan pengobatan atau perawatan kepada warga yang terpapar virus corona. Hadir dalam rapat koordinasi satgas Staf Ahli Bidang Hukum dan Pemerintahan, Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala BPBD beserta jajaran. (Sanusi)
Berita Lainnya
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus
Komitmen Hijau di Wilayah Operasi, PHR Rajut Asa Habitat Lutung Kokah
Seleksi PWI Riau di Ikuti 92 Peserta Untuk Angkatan XVI, 72 Peserta Lulus, 10 Bersyarat
Polres Kampar Ringkus Pelaku Penggelapan Sepeda Motor di Bangkinang, Pelaku Beraksi dengan Modus Pinjam.
Polsek Tapung Telusuri Informasi Tambang Pasir Ilegal, Temukan Aktivitas Pertambangan Berizin Milik PT Hamka Maju Karya
Makanan Bergizi Gratis di SMPN 4 Tanjungpinang, Ketua OSIS: Kami Bisa Menabung