Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Kapolres: Tak Ada Tempat bagi Preman di Inhil
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI

NUSAPERDANA.COM, BANGKINANG, – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kampar menggelar kegiatan edukasi dan sosialisasi keselamatan berlalu lintas “Police Goes to School” (PGTS) di SMK Negeri 1 Bangkinang pada Kamis (22/5/2025) pagi.
Kapolres Kampar AKBP Mirhadi M melalui Kasat Lantas Wulan Afdhalia Ramdhani menyampaikan bahwa Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan pelajar dalam menaati peraturan lalu lintas demi mewujudkan Kamseltibcarlantas dan menekan angka kecelakaan.
Kanit Kamsel Satlantas Polres Kampar, Aiptu Junaydi, bersama Bripda Putri Apriliani dan Bripda Retno Sekar Melati memberikan edukasi kepada para siswa SMK N 1 Bangkinang mengenai etika dan tertib berlalu lintas. Aiptu Junaydi menekankan pentingnya keselamatan berkendara dan mengajak para siswa untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap keselamatan para pelajar, Satlantas Polres Kampar juga membagikan lima unit helm Standar Nasional Indonesia (SNI) kepada siswa yang aktif berpartisipasi dalam sesi diskusi. Pemberian helm ini diharapkan dapat meningkatkan keamanan dan keselamatan siswa saat berkendara.
“Kegiatan ini merupakan upaya preemtif untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas sejak dini, dan Kami berharap para siswa dapat menjadi duta keselamatan berlalu lintas dan mampu mensosialisasikannya kepada teman dan keluarga mereka.”
Kegiatan PGTS di SMK N 1 Bangkinang berlangsung dengan lancar dan disambut antusias oleh para siswa. Satlantas Polres Kampar berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan serupa di sekolah-sekolah lainnya guna meningkatkan kesadaran dan budaya tertib berlalu lintas di Kabupaten Kampar.
Berita Lainnya
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum
Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Gedung PWI Bengkalis Diusul Jadi Pusat Media Center MTQ Tingkat Provinsi Riau
Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Jalan Gerilya Tembilahan Hulu
Untuk Minimalkan Premanisme dan Tindak Kejahatan Personil Tim Raga Polres Bengkalis Gelar Patroli Rutin