Suara tambua menggebu sambut kedatangan Kasmarni di Duri timur


Nusaperdana.com, Duri - Alat musik tradisional Tambua menggebu menyambut kedatangan bakal calon bupati Bengkalis yang di usung partai PAN , PKB , PBB, Nasdem, dan Gerindra Kasmarni di malam seni budaya dan deklarasi markas besar pemenangan KBS kelurahan Duri timur , kecamatan Mandau. Sabtu (08/08/2020) malam.

Acara yang berlangsung di jalan Gaya baru itu Kasmarni  yang didampingi Politisi Partai Amanah Nasional (PAN) yang juga wakil ketua DPRD Bengkalis  Syaiful Ardi. terlihat antusias Masyarakat duri timur mendeklarasikan diri untuk memenangkan Kasmarni - Bagus dipilkada 9 Desember Nanti menjadi Bupati dan wakil Bupati Bengkalis.

Melalui pergelaran seni budaya tradisional minang kabau duri timur dan se kota duri, mendukung sepenuhnya kasmarni-bagus santoso di pilkada Bengkalis,. Ucap Ketua Markas Besar pemenangan KBS Duri Timur Amri Datuak Maruhun dalam Sambutannya.

 "kita harus memenangkan Kasmarni-bagus (KBS) untuk bengkalis yang lebih baik". Sahut Datuak yang akrab di sapa sehari-hari itu disambut  warga dengan Ucapan Menang..menang.. menang

Sementara itu Kasmarni Pada sambutannya mengucapkan terimakasih yang tak terhingga  kepada seluruh lapisan masyarakat duri timur dalam pergelaran seni budaya minang ini.

"Saya berjanji akan mengakomodir seni budaya minang yang ada di kabupaten bengkalis".Ucap Mantan Camat Pinggir itu

Ditambahkan Kasmarni selain Akan Mengakomodir seni Budaya Minang. Kebutuhan Masyarakat yang Bersifat infrastruktur di kelurahan Duri timur akan kita prioritaskan Nanti jika diamanahkan menjadi Bupati Bengkalis. 

Melalui visi misi ingin mewujudkan Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera.serta program-program unggulan nanti kita sesuaikan dengan persoalan-persolan mendasar yang terjadi di tengah tengah Masyarakat. Terang Kasmarni mengakhiri.

Pada akhir acara malam Seni budaya tradisional minang. Kasmarni dihadapan masyarakat Duri timur memotong nasi tumpeng sebagai simbol peresmian markas besar pemenangan KBS kelurahan duri timur. (putra)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar