Tim TEMBAK Polres Kampar, Amankan Oknum Satpol PP Diduga Lakukan Pemerasan.
Nusaperdana.com, Kampar - Seorang oknum anggota Satpol PP Kampar yang bertugas di Kantor BDK atau BKP-SDM Kampar, tertangkap tangan oleh Tim TEMBAK Polres Kampar saat melakukan pemerasan terhadap pasangan muda-mudi yang sedang nongkrong dekat batu hitam kawasan Bukit Cadika Bangkinang, pada Kamis malam (14/10/2021).
Pelaku pemerasan yang diamankan Aparat Kepolisian ini adalah YU (32) selaku tenaga honorer Satpol PP Kampar. YU diduga memeras seorang pemuda yaitu Zikri warga Desa Ranah Sungkai Kecamatan XIII Koto Kampar, saat itu Zikri sedang nongkrong bersama teman wanitanya dekat batu hitam kawasan Bukit Cadika Bangkinang.
Beruntung bagi korban karena Tim TEMBAK Polres Kampar yang tengah melakukan patroli lewat didekatnya, korban langsung melaporkan tindakan pelaku ini kepada petugas yang datang.
Selanjutnya Tim TEMBAK Polres Kampar mengamankan pelaku dan membawanya ke Mapolres Kampar, untuk diserahkan dan diperiksa oleh Piket Reskrim terkait perbuatannya. Petugas juga meminta korban ikut kekantor untuk diambil keterangannya terkait perbuatan pelaku terhadapnya.
Dantim TEMBAK Polres Kampar AKP Ikwan Widarmono saat dikonfirmasi membenarkan bahwa anggotanya telah mengamankan YU anggota Satpol PP Kampar yang diduga melakukan pemerasan terhadap seseorang.
Saat ini YU tengah diperiksa oleh Piket Reskrim Polres Kampar, petugas juga meminta keterangan dari korban tentang perbuatan YU yang memeras dirinya, ujar Ikwan.(Redaksi)
Berita Lainnya
Gubernur Ansar Serahkan DPA 2022 Kepada OPD, Dinas Pendidikan Tertinggi
Senam Sehat Bersama Masyarakat, Cagubri Abdul Wahid Komit Membangun Inhil
Pemkab Atim Sambut Nelayan Aceh Yang Ditahan Di Thailand
Gubernur Kepri Serahkan Sertifikat Lahan Kepada Ketua MA RI HM Syarifuddin
Diduga Bandar Sabu, Pasutri di Duri XIII Desa Bumbung Ditangkap Polisi
Peduli Anak Difabel Korban Penganiayaan, Dir Reskrimum Polda Riau Berikan Bantuan
DPD IMM Kepri Dukung Korwil 13 Rimbun Purba Jadi Sekretaris Umum Pengurus Pusat GMKI
Kapolres Inhil, KPU dan Bawaslu Ikuti Coffee Morning Virtual yang Ditaja Polda Riau