Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Bersedekah Tidak Membuat Kita Miskin, Selalu Ada Ruang Untuk Kue Surga

Nusaperdana.com, Simeulue - Bersedekah tidak membuat kita miskin, ruang untuk berbuat kebaikan akan selalu ada. Program kebaikan di Polda Aceh bernama Kue Surga terus dilakukan bagi masyarakat yang butuh uluran tangan kita.
Seperti Hal nya yang dilakukan Polres Simeulue terus pedulikan Pendidikan anak, khususnya anak yatim piatu dan memperhatikan warga dalam kesusahan paling tidak bisa sedikit meringankan beban mereka.
Sebut saja, RW, (15), Anak yatim piatu pelajar SLTP ini tak luput dari perhatian Kapolres Simeulue, AKBP Agung Surya Prabowo, SIK yang akrab disapa Agung ini menyerahkan Perlengkapan Sekolah seperti, Baju seragam sekolah, Sepatu, Tas, Alat tulis, buku dan lainnya agar RW lebih bersemangat lagi dalam bersekolah dan demikian juga, membagikan buku kepada anak-anak yatim lainnya.
“Kegiatan ini merupakan lanjutan dari Program Kue Surga Kapolda Aceh, kita serahkan bantuan perlengkapan Sekolah pada RW agar lebih bersemangat dalam bersekolah. Tidak hanya itu, kita juga memberikan bantuan sedikit Uang Tunai pada RW, semoga bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya, selalu berprestasi, dan tercapai cita citanya” ujar AKBP Agung Surya Prabowo, SIK ketika mengunjungi kediaman RW di salah satu Desa dalam wilayah Kecamatan Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue, Rabu (24/6/2020)
Sambungnya lagi, kegiatan kemanusiaan ini juga rangkaian Hari Ulang Tahun ke-74 Bhayangkara Polri dengan tema Kamtibmas Kondusif Masyarakat Makin Produktif.
Bapak Agung berpesan dan berikan Semangat motivasi kepada RW dan Anak-anak yatim lainnya, agar tetap semangat dan teruslah belajar, belajar dan terus belajar, supaya berprestasi dan tercapai cita cita. "Kami Polri Selalu ada bersama RW dan anak yatim lainnya. Semoga menjadi anak yang Soleh dan Saleha" Pesan Pak Agung
Disela kegiatan Ucapan terima kasih untuk Bapak Kapolda dan Bapak Kapolres oleh Anak-anak yatim piatu yang membuat kita terharu berlinang air mata ketika kita melihat dan mendengarnya. (Ris)
Berita Lainnya
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis