Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Ekspor Kepulauan Riau Bulan Oktober 2020 naik 1,30 Persen

Nusaperdana.com, Kepri - Nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau Oktober 2020 mencapai US$1.017,16 juta atau naik 1,30 persen dibanding September 2020.
Ekspor migas Oktober 2020 sebesar US$189,01 juta atau turun 4,81 persen dibanding September 2020. Ekspor nonmigas Oktober 2020 mencapai US$828,14 juta atau naik 2,81 persen dibanding September 2020.
Ekspor nonmigas HS 2 digit terbesar selama Januari-Oktober 2020 adalah golongan barang mesin/peralatan listrik (HS 85) mencapai US$3.119,44 juta dengan peranan terhadap ekspor nonmigas sebesar 39,57 persen.
Selama Januari-Oktober 2020, Singapura menjadi negara tujuan ekspor nonmigas terbesar hingga mencapai US$2.561,06 juta dengan peranannya sekitar 32,49 persen. Disamping itu juga menjadi negara tujuan ekspor migas terbesar yang mencapai US$1.498,44 juta dengan peranannya sebesar 81,60 persen.
Nilai ekspor Provinsi Kepulauan Riau Januari-Oktober 2020 terbesar adalah melalui Pelabuhan Batu Ampar US$4.515,78 juta; diikuti Pelabuhan Sekupang US$1.470,70 juta; Pelabuhan Kabil/Panau US$1.048,65 juta; Pelabuhan Tarempa US$864,74 juta; dan Pelabuhan Tanjung Balai Karimun US$755,72 juta. Peranan kelima Pelabuhan tersebut terhadap ekspor Januari-Oktober 2020 mencapai 89,06 persen. (Wilson)
Berita Lainnya
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi