Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Gubernur Kepri Bersafari Ramadhan di Masjid At-Taqwa Tanjung Uban

Nusaperdana.com, Tanjung Pinang - Memasuki malam ke-3 bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah, Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad melakukan kegiatan safari Ramadhan di masjid At Taqwa Tanjung Uban, Bintan, Senin (4/3/2022).
Hadir mendampingi Gubernur dalam kesempatan ini wakil ketua DPRD Pemprov Kepri Hj. Dewi Kumalasari yang juga ketua TP PKK Provinsi Kepri, Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan beserta jajaran kepala OPD, baik dari lingkungan Pemprov Kepri maupun Pemkab Bintan.
Dalam kesempatan ini Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad selain menyampaikan pidato sebagai Gubernur, juga diberi kesempatan untuk menyampaikan tausiyah Ramadhan.
Gubernur Ansar mengajak momen bulan Ramadhan ini untuk memperbaiki diri bagi siapapun. Tak terlepas bagi aparatur pemerintah, Ansar mengingatkan agar selama Ramadhan pelayanan di kantor-kantor pemerintah tetap berjalan, dan jangan menurun karena alasan puasa.
"Antara pekerjaan dan puasa adalah dua hal yang sama, yakni sama-sama tugas dan tanggungjawab yang harus dilaksanakan. Sehingga jangan sampai mengerjakan yang satu dan melalaikan lainnya. Keduanya dama-sama bernilai ibadah," kata Ansar.
Ansar juga mengajak masyarakat untuk menjalankan ibadah puasa ini dengan sungguh-sungguh, karena banyak sekali yang dapat dipetik dari ritual ibadah yang diakukan selama sebulan dalam setahun ini. Dimulai dari terawih, makan sahur, berbuka dan lainnya.
"Mari kita jadikan Ramadhan ini untuk memperbaiki diri. Apapun profesi kita, mari kita berdoa kepada Sang Khalik agar usaha kita dalam mencapai apapun dimudahkan dan diberkahi. Kita minta agar ekonomi masyarakat Kepri bangkit pasca pandemi dan masyarakatnya dilimpahi kemakmuran," ujar Ansar.(*)
Berita Lainnya
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi