Jum'at Berkah, PKN Bengkalis Bagi-bagi Masker Kepada Jama'ah Masjid di Duri

Nusaperdana.com, Mandau - Sebagai bentuk kepedulian dalam memutus mata rantai Penyebaran Virus corona, Pemuda Karya Nasional (PKN) Kabupaten Bengkalis bagikan masker kepada jamaah di beberapa mesjid di Kota Duri yang akan melaksanakan sholat jum'at.
Kegiatan Sosial Jumat Berkah tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC Pemuda Karya Nasional Bengkalis Chandra Cornelus Sihaloho serta Ketua SAPMA PKN Bengkalis bersama anggota.
"Ini merupakan bagian program kerja yang ada di organisasi yaitu membagikan masker pada hari Jumat dan hari Minggu disaat Umat Nasrani mau beribadah," Ucap Chandra Cornelus Sihaloho Kepada awak Media, Jum'at (02/07) Siang Usai Pembagian Masker di Masjid Besar Arafah.
Kata Chandra yang akrab disapa itu kegiatan ini dilakukan setiap Jumat dan Minggu, agar terciptanya kerukunan umat beragama dalam organisasi Pemuda Karya Nasional Kabupaten Bengkalis.
Sebanyak 400 lembar masker dibagikan di dua mesjid yang berbeda yaitu Mesjid Assalam dan Mesjid Arafah pada hari Jumat ini, sekaligus memberikan edukasi tentang pentingnya pake masker, protokol kesehatan ketika masuk rumah haruslah cuci tangan mencakup didalamnya jaga jarak serta mengurangi aktivitas diluar rumah jika tidak penting. Ujarnya. (Putra)
Berita Lainnya
Begini Tanggapan Ketua DPRD Kampar Terkait 3 Orang Anggota DPRD Kampar Terseret Kasus
Polisi Berbagi Kebaikan: Satlantas Polres Kampar Edukasi Pelajar Baru SMA N 1 Koto Kampar Hulu tentang Keselamatan
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol