Kasat Lantas Polres Kampar Terus Gencarkan Himbauan Protkes Saat Penerapan PPKM


Nusaperdana.com, kampar - Seiring diterapkannya PPKM saat ini sebagai upaya Pemerintah untuk percepatan penanganan Covid-19, Jajaran Satlantas Polres Kampar terus gencarkan himbauan untuk mengajak masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Kasat Lantas Polres Kampar AKP Yulihasman S.Sos hampir setiap hari turun langsung memimpin anggotanya mendatangi tempat-tempat keramaian masyarakat, memberikan himbauan tentang protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Terlihat pada Sabtu pagi (17/07/2021), AKP Yulihasman bersama beberapa anggota Satlantas Polres Kampar berada di kawasan Pasar Air Tiris untuk menghimbau para pedagang dan pengunjung pasar agar mematuhi protokol kesehatan.

Dengan menggunakan pengeras suara beliau mengajak masyarakat untuk menjalankan 5M, yaitu Memakai Masker, Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, Menjaga Jarak, Menghindari kerumunan dan Mengurangi Mobilitas Diluar Rumah.

Sosok AKP Yulihasman yang ramah dan rajin shalat berjamaah ini, tak canggung berada ditengah masyarakat dalam tugasnya mengajak warga agar disiplin terhadap protokol kesehatan, beliau juga tak segan menegur langsung warga yang belum mematuhi 5M ini.

Saat dikonfirmasi kepada AKP Yulihasman selaku Kasat Lantas Polres Kampar terkait kegiatannya ini, beliau menyampaikan bahwa penanganan Covid-19 merupakan prioritas kita saat ini seiring meningkatnya kembali angka penyebaran Covid-19, dan diterapkannya PPKM sebagai upaya percepatan penanganannya.

Kita berharap semua upaya ini dapat berkontribusi dalam meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan, agar Pandemi Covid-19 ini dapat segera diatasi, ujarnya.(Redaksi)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar