Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Liverpool Diprediksi Tertahan di Markas Leicester

Nusaperdana.com - Liverpool dinanti laga sulit kontra Leicester City usai tampil di Piala Dunia Antarklub di Qatar. Perjalanan jauh diyakini jadi tantangan sulit buat 'Si Merah'.
Liverpool sukses memenangi Piala Dunia Antarklub di Qatar setelah menang 1-0 atas Flamengo di final, Minggu (22/12/2019) dini hari WIB lalu. Setelah itu, anak-anak asuh Juergen Klopplangsung terbang kembali ke Inggris dan ditunggu partai kontra Leicester di King Power Stadium, Jumat (27/12) dini hari WIB.
Kendati ada jeda lima hari, tapi efek dari penerbangan panjang --sekitar 7 jam jika langsung dari Liverpool-- yang dilalui Mohamed Salah dkk dipercaya akan berpengaruh. Apalagi menimbang laga kontra Flamengo yang berjalan sulit hingga ke babak tambahan.
Eks penyerang Liverpool Emile Heskey melihat ada potensi Liverpool sedikit keteteran di markas Leicester. Apalagi sang lawan musim ini tampil impresif.
Leicester adalah tim peringkat dua sementara, berjarak 10 poin dari Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris. Tim yang dilatih eks manajer Liverpool, Brendan Rodgers, itu saat ini juga jadi tim dengan pertahanan terbaik bersama anak-anak Merseyside: baru kebobolan 14 kali.
Belum lagi memperhitungkan faktor Jamie Vardy, yang akan sulit diredam. Vardy adalah top scorer sementara dengan 17 gol.
"Ini akan jadi pertandingan yang menarik karena, sekali lagi, Leicester bermain di kandangnya jadi mereka akan ingin menegaskan otoritas mereka di laga ini. Fans akan selalu mendukung timnya dan mereka akan jadi orang ke-12 yang mendorong mereka," kata Heskey kepada Liverpool Echo.
"Tapi Leicester harus berhati-hati, Liverpool ini fenomenal. Yang akan menarik untuk dilihat adalah fakta bahwa Liverpool baru melakukan perjalanan ke luar negeri ke Qatar, apa yang akan terjadi di pertandingan nanti karena melakukan perjalanan jauh itu tidak mudah."
"Saya sih bisa melihat kemenangan dan kekalahan di pertandingan ini ditentukan dari sayap-sayap, di mana Salah, (Sadio) Mane, Trent (Alexander-Arnold), dan (Andy) Robertson berada, karena ya dari sana itu Liverpool mendapatkan banyak gol-gol mereka."
"Di sisi lain, kalau Anda mengeksploitasi area-area yang diserang Vardy ketika melawan Man City, siapa yang akan mengejarnya? Sekalipun mereka punya Virgil van Dijk. Secara prediksi, saya memperkirakan laga yang berat, saya akan menyebut skor 1-1," ia menyebutkan.**
Berita Lainnya
Jersey Anyar Timnas Indonesia Disorot Netizen: Aura Lolos Piala Dunia
Wanita Cantik Asal Kamboja Ini Unggah Foto Editan Bersana Marselino, Netizen Indonesia Beraksi
Batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia, Media Inggris Sebut Pukulan Telak Bagi Pelatih Timnas Inggris
Jelang Kejurprov Riau 2023, AFK Matangkan Persiapan Tim Futsal Inhil
Dibantai Timnas Indonesia 14 Gol Tanpa Balas, Pelatih U-16 Guam Bilang Begini..
Konsumsi Jengkol Secara Berlebih Bisa Akibatkan Penyakit Ini....
FIFA Matchday, Timnas Indonesia Tantang Lawan Dengan Rangking Jauh Diatas
Final Piala Thomas Indonesia Vs India, Ini Jadwalnya