Resep Bubur Ayam Taiwan yang Lembut Gurih

Nusaperdana.com, Jakarta - Bubur yang hangat dengan topping ayam suwir ala Taiwan ini bisa jadi menu sarapan enak. Rasanya gurih, lembut dengan aroma ayam yang sedap.
Bubur ayam gaya oriental selalu jadi favorit karena rasanya yang gurih. Karena beras dimasak dengan kaldu ayam. Seperti Resep Bubur Ayam Taiwan ini yang memakai ayam kampung. Bubur bisa diberi topping tambahan seperti irisan hati dan ampela ayam goreng. Atau diberi taburan tong cai dan daun ketumbar agar lebih segar. ikuti langkah pembuatan Resep Bubur Ayam Taiwan ini untuk sarapan yang enak.
Bahan :
1/2 ekor ayam kampung
1.5 liter air
200 g beras pulen
1 liter kaldu ayam
1 sdm kaldu jamur
1 cm jahe, iris kecil
50 g ebi besar
3 sdm kecap asin
2 sdt garam
Topping:
Daun bawang iris halus
Bawang merah goreng
Sambal rawit kecap asin
Cara membuat:
• Rebus ayam kampung dengan air secukupnya hingga daging ayam lunak. Angkat daging ayam, saring kaldunya.
• Suwir-suwir daging ayam dan sisihkan.
• Tuangkan kaldu ayam dalam panci, tambahkan 500 ml air.
• Cuci beras hingga bersih lalu tiriskan.
• Masukkan beras ke dalam panci berisi kaldu dan air.
• Masak hingga beras matang dan menjadi lunak.
• Masukkan kaldu jamur, jahe, kecap asin, ebi, merica dan garam.
• Masak dengan api kecil hingga menjadi bubur yang kental.
• Matikan api. Sajikan bubur dengan ayam suwir dan topping lainnya. Jika suka gurih, perciki ayam suwir dengan sedikit kecap asin.
Untuk 4 porsi
Tips:
• Saat merebus beras dan air gunakan api sedang. Jika beras sudah mulai matang, pecah dan menjadi kental, aduk sekali-sekali agar tidak lengket dan gosong di dasar panci.
• Untuk menghangatkan bubur bisa dikukus atau langsung dipanaskan di atas api.
• Bubur sebaiknya disajikan panas.
Berita Lainnya
Ramadhan Tiba, Ketua DPRD Kepri Iman Sutiawan Berbagi Sembako
LBH Pers SMSI Riau Siap Dampingi Masyarakat Hadapi Masalah Hukum
Gubernur Ansar Sampaikan Gagasan Upaya Peningkatan Layanan Kesehatan dan Nakes kepada Menkes RI
Srikandi PLN Turut Berperan Dalam Komisioning GI 150 kV Talisayan sebagai Wujud Semangat Hari Pahlawan
Kunjungi Proyek Pembangunan TL 150 kV GI Malifut - GI Tobelo, EVP MKJ PLN Tegaskan Komitmen PLN untuk Memperkuat Infrastruktur Kelistrikan di Maluku Utara
Membanggakan, Teknik Sipil UNISI Raih Juara 1 Lomba Tingkat Nasional
SMSI Gagas RM Margono Djojohadikoesoemo Menjadi Pahlawan Nasional, Dukungan Kian Menguat
Pembangunan Kelurahan Dinilai Tertinggal, Ferryandi Janjikan Anggaran Sama Dengan Di Desa