Sebulan Penuh, Pengurus Masjid Besar Arafah Siapkan Program Selama Ramadhan

Mukhlis SH, Ketua Panitia Ramadhan Masjid besar Arafah Duri

Nusaperdana.com, Duri - Bulan Ramadhan yang disebut bulan penuh berkah dimana segala amal Ibadah yang dikerjakan akan di lipat gandakan pahalanya oleh Allah SWT. 

Melalui tema "Menghidupkan syiar Islam dan menjadikan Masjid Besar Arafah sebagai Islamic Center", Panitia Ramadhan masjid Besar Arafah Duri telah membentuk beberapa program agenda selama Ramadhan. 

Ketua Panitia Mukhlis SH, menjelaskan adapun beberapa program selama bulan Ramadhan tersebut diantaranya ceramah ba'da subuh setiap hari, kuliah dhuha, tilawah qur'an oleh qori terbaik Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan sebelum adzan, pelantunan shalawat tarhim setiap sebelum adzan, kultum qobla dzuhur setiap hari, perbukaan puasa bagi musafir, tausyiah  tarawih, tadarus/tahsin dan iktikaf 10 malam terakhir Ramadhan. 

"Selama pelaksanaan semua program ini mulai dari awal hingga nanti akhirnya Ramadhan kita akan slalu terapkan protokol kesehatan," Ucap Mukhlis kepada awak media. Rabu (14/4/2021). 

Di pintu masuk mesjid, dalam upaya penanganan pandemi covid-19 pihaknya sudah menyediakan meja dan kursi sebagai media akses kontrol protokol kesehatan dalam pengawasan bagi jamaah yang ingin melakukan sholat berjamaah, mengingatkan agar mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak sesuai yang sudah di tentukan serta membawa sejadah dari rumah. 

Sementara itu, kata Mukhlis dalam penerapan prokes kita dari panitia selalu berkoordinasi dan bekerja sama dengan Polsek Mandau serta Koramil 04/Mandau.

"Semoga Allah melindungi kita dari terkonfirmasi covid-19, dan ibadah yang kita lakukan selama bulan Ramadhan di beri. Pahala berlipat ganda oleh Allah SWT," harap Mukhlis. (Putra

 



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar