Ketua DPRD Inhil Terima Penghargaan Dari KPU
Bupati Indragiri Hilir Gelar Buka Bersama di Hari ke-9 Ramadhan 1446 H
Yamaha Jupiter Z1 dapat Penyegaran

Nusaperdana.com - Setelah sekian lama tanpa penyegaran, akhirnya Yamaha Jupiter Z1 mendapat jubah baru.
Penyegaran yang dilakukan Yamaha terbatas pada varian 3 warna baru, Metallic Blue, Metallic Red, dan Metallic Black.
Penambahan tiga striping baru tersebut membuat Jupiter Z1 tampil lebih segar. Tak hanya itu, pinstripe putih pada pelek motor bebek ini membuatnya terlihat beda dan sporti. Pinstripe ini terdapat pada Jupiter Z1 warna Metallic Blue dan Metallic Red.
”Di tahun ini kami menghadirkan warna dan striping terbaru motor Jupiter Z1 dengan ciri khas sporti modern. Ketangguhan, keiritan dan kehandalannya dengan teknologi terkini dapat menjadi pilihan terbaik konsumen di kategori motor bebek untuk membantu aktivitas berkendara sehari-hari,” ujar Yordan Satriadi, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Menurut Yordan penyegaran Jupiter Z1 merupakan masukan dari konsumen yang terwakili dari karakter sporti dan agresif Jupiter Z1.
Hal itu digambarkan pula melalui desain grafis tajam yang atraktif serta tulisan Jupiter Z1 yang memperkuat karakter street racing.
Selain tampilan yang lebih segar, Jupiter Z1 2020 tetap menggunakan teknologi injeksi yang didukung dengan Forged Piston, serta desain bodi dengan sistem saluran udara (air flow system) untuk menunjang tingkat aerodinamis Jupiter Z1.
Yamaha Jupiter Z1 warna dan striping baru ini dibanderol Rp 18.110.000 on the road Jakarta.
Berita Lainnya
Ajakan Kartini untuk Mengenal dan Mencintai Indonesia
Kanal YouTube 'Be In Channel' Edukasi Masyarakat Lewat Konten Hiburan Soal Keluarga Berencana
Mabuk Berat, Pemuda di Inhil Ngamuk Bacok Teman Sendiri
Bupati Rezita Tinjau Laboratorium PCR RSUD Indrasari Rengat
Warga Sumbar Tewas Tenggelam Saat Berwisata di Air Terjun Martua
Tiba-tiba Saja Tumpukan Kerang Hijau Muncul di Pantai Karawang
Gangguan Ejakulasi Bisa Jadi Akibat Penyakit Kulit
5 Cara Meringankan Sakit Vagina Pasca Melahirkan