Fakultas Ilmu Hukum UNISI Gelar PKKMB Mahasiswa RPL
Wartawan Gelar Aksi Damai Minta Kadisminfotik Kepri Hasan di Copot
Aksi Penipuan Catut Nama Kajari Inhil Sasar Kepala Desa
Didukung UAS dan Survei Bagus, Cak Imin Optimis Bermarwah Menang di Riau
Nusaperdana.com,Kampar - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar ikut hadir dalam acara Kampanye Tablig Akbar pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Abdul Wahid-SF Hariyanto atau Bermarwah.
Muhaimin atau yang akrab disapa Cak Imin itu diketahui tiba di Kota Pekanbaru pada Rabu sore dan langsung menuju lokasi kampanye di Lapangan Puskopar Pandau Permai, Pandau Jaya, Siak Hulu Kampar.
Cak Imin tak sendiri, nampak hadir tokoh Riau yang juga mubalig kondang, Ustad Abdul Somad (UAS).
Sementara dari jajaran DPP PKB hadir Waketum Cucun Ahmad Syamsurijal, Bendahara Umum Bambang Susanto, serta Anggota DPR RI Dapil Riau Iyeth Bustami dan Mafirion.
"Melihat antusias bapak ibu sekalian, saya yakin Abdul Wahid (terpilih menjadi) Gubernur (Riau)," kata Cak Imin dalam orasi politiknya.
Menteri Koordinator Pemberdayaan Masyarakat itu juga mengaku bangga bisa bertemu dengan idolanya, tak lain adalah UAS.
"Saya, pak Abdul Somad, pak Abdul Wahid namanya memang Abdul. Insyaallah kami semua ini pimpinan Abdul sedunia.
Cak Imin pun optimis pasangan Bermarwah dapat memenangi Pilgub Riau. Sebab, kata Cak Imin, hasil survei pasangan tersebut sejauh ini cukup bagus.
"Saya bersyukur survei pak Abdul Wahid sangat bagus di Riau ini. Insyaallah menang Gubernur 2024-2029. Saya hadir di sini untuk menumbuhkan dan menguatkan, sekaligus mengajak kita semua mendukung niat baik pak Wahid diridhoi Allah dan mendapatkan kemenangan," pungkas Cak Imin.**
Berita Lainnya
Pasca Kebakaran Dua Rumah di Rumbio, Pj Bupati Kampar Temui Langsung Pemilik Rumah
Kepala DP2KBP3A Inhil Apresiasi Pemilihan Duta Genre dan Ajang Kreatifitas Remaja tahun 2024
Dua Pelaku Narkotika di Desa Lahang Baru Ditangkap Polisi, 6 Paket Sabu Diamankan
PN Bengkalis Tunda Sidang Putusan Gugatan Perlawanan Eksekusi Juwita Marsel
Fathurrohman Siap Masuk Bursa Calon Kepala Desa Sungai Ambat, Kecamatan Enok
Pemotor Tertimpa Ranting Pohon di Jalan Desa Harapan
Gerakan Sosial FPGM Bengkalis Bagikan Sembako Kemasyarakat Dampak Covid-19
Kedatangan Prajurit, Divif 3 Kostrad Lakukan Protokol Kesehatan Covid-19