PWI Bengkalis Silaturahmi dengan PN Bengkalis
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
Dipimpin Kapolsek Rimba Melintang Boni Sagala Berhasil Bekuk Bandar Sabu di Cafe 49
Nusapedana.com,Rokan Hilir - Dipimpin langsung Kapolsek Rimba Melintang, IPDA Boni Sagala SH, pengintaian seseorang yang diduga sebagai Bandar Narkotika Jenis Sabu berhasil dibekuk di Cafe 49 jalan Tengki, Kep Pematang Botam, pada hari Selasa (15/11) sekitar pukul 20.45 wib.
Tersangka berhasil di bekuk berinisial DW alias Dedek (32) bersama barang bukti 1 buah sepatu berwarna abu-abu merk FEATA berisikan 1 plastik bening besar yang isinya 32 buah plastik bening berisikan butiran kristal diduga Narkotika jenis sabu, uang tunai sebesar Rp 550.000 dan 1 buah HP merk nokia berwarna biru.
Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui Kapolsek Rimba Melintang IPDA Boni Sagala SH lewat press releasenya, Kamis (17/11) kepada Nusapedana.com menjelaskan kronologi penangkapan berawal informasi dari masyarakat adanya penyalahgunaan Narkotika Jenis Sabu di jalan Tengki Kep. Pematang Botam.

"Mendapatkan informasi tersebut bersama unit Reskrim saya langsung melakukan penyelidikan dan pengecekan ke TKP dan saat di TKP ditemukan satu orang laki-laki berinisial DW bersama seorang Perempuan berinisial JI baru datang membawa tuak untuk diminum di Cafe Ani," ucap IPDA Boni.
Selanjutnya, dikatakan IPDA Boni Sagala dilakukan pengamanan dan pengeledahan dikamar milik saudara JI dan didapati barang bukti sesuai dengan keterangan diatas. Sementara saat diinterogasi tersangka DW mengakui bahwa Narkotika jenis Sabu miliknya yang akan di jual kepada orang lain di daerah Tengki Kep Pematang Botam.
"Atas pengakuan dan barang bukti kita temukan, tersangka DW langsung kita bawa ke Mako Polsek Rimba Melintang untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut," terang IPDA Boni memimpin langsung penangkapan.**

Berita Lainnya
Sanusi Dukung KPK: Sumpah Gubri Wahid Harus Diuji di Pengadilan, Bukan Opini Publik
PWI Bengkalis Silaturahmi dengan PN Bengkalis
Meramu Bahan Kimia Surfaktan untuk Rokan
Diduga Serobot Lahan Sawit 50 Hektare, Lima Orang Dilaporkan ke Polres Kampar
Wujud Solidaritas Insan Pers, PWI Bengkalis Serahkan Bantuan Kemanusiaan melalui BAZNAS
Musyawarah Warga dan Kaur Desa Indra Sakti Berakhir Damai, Sengketa Perusakan Tanaman Temui Titik Terang
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa