Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat Riau
Fakultas Ilmu Hukum UNISI Gelar PKKMB Mahasiswa RPL
Gubri Tinjau Rumah Oksigen Lanud, Bantu Pasien Covid-19
Nusaperdana.com, Riau - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar kembali melakukan peninjauan Rumah Oksigen yang berada di kawasan Landasan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Rabu (25/8/2021).
Usai peninjauan, Gubri menyampaikan bahwa rumah oksigen yang dibangun di komplek Lanud Pekanbaru sudah hampir selesai.
"Alhamdulillah, sudah hampir selesai, sekarang sudah 95 persen dan untuk penggunaanya pun sudah siap untuk digunakan sehingga tentunya sangat membantu untuk pasien kita yang sedang ke berat," kata Syamsuar.
Ia menjelaskan bahwa jika nanti ruang Intensive Care Unit (ICU) yang ada di Rumah Sakit penuh maka ruang oksigen yang dibangun pun bisa digunakan untuk membantu pasien Covid-19 yang kategori sedang ke berat.
"Kita tidak mengharapkan ruang ICU yang ada di rumah sakit kita penuh namun jika terjadi rumah oksigen ini bisa digunakan untuk membantu," terangnya.
Adapun kegunaan dari rumah oksigen sangat banyak terutama terhadap pasien-pasien Covid-19 yang sedang ke berat.
Kehadiran rumah oksigen tersebut karena dikhawatirkan terjadi lonjakan dan ruang ICU pun terbatas disetiap rumah sakit sehingga rumah oksigen menjadi solusi untuk dimanfaatkan.
Di sisi lain Syamsuar juga mengucapkan terimakasih kepada Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru yang telah bersedia kompleknya dibangun rumah oksigen serta semua pihak dan perusahaan yang telah memberikan bantuan didalam pendirian rumah oksigen tersebut.
"Semoga bermanfaat bagi masyarakat Riau dalam rangka penanganan Covid-19 ke depannya," tutupnya.
Saat peninjauan Gubri Syamsuar didampingi Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Harianto, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau Roni Rakhmat dan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau Indra Agus Lukman. (Adv/Donni)
Berita Lainnya
Ketua KAMI Indragiri Hulu Ucapkan Selamat Kepada Kades Terpilih
Ketika Minuman Bersoda Tampil Sebagai Minuman Paling Laris Jelang Lebaran
Kajari Inhu Lantik Sekaligus Sertijab Kasubag Pembinaan
Gelar Silaturahmi, IKSAS Aceh Singkil diharap dapat berkontribusi dalam Pembangunan Aceh Singkil
Satu Unit Rumah Warga Ujung Batu Ludes Dilalap Sijago Merah
Harapan Sandiaga Uno kepada Kaum Muda: Tetaplah Berkarya
Ini Sejarah Golongan Darah dapat Mengetahui Kepribadian Manusia
Banau Cup IV: Sepasang Gol Faisal Mustafa Menangkan Porak Fc di Laga Perdana