Hadiri Tabligh Akbar di MB Arafah, Kasmarni : Mengingat dan Meningkatkan Ketaqwaan
Nusaperdana.com,Mandau - Sebagai hamba Allah SWT, makhluk yang tidak luput dari kesalahan dan kesilapan, selayaknya selalu bermuhasabah untuk meraih kebaikan dan ketawadhu’an dalam kehidupan dunia dan akhirat.
Hal tersebut disampaikan Bupati Bengkalis Kasmarni saat menghari acara Tabligh Akbar Milenial bersama Ustadz Hilman Fauzi di Mesjid Besar (MB) Arafah Duri, Sabtu (11/06) malam.
Ia mengajak untuk bersama-sama mengingat dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjalankan syariat islam dalam kehidupan sehari-hari.
"Mari kita tunduk dan berserah diri kepada Allah SWT, memperbaiki iman khususnya pada shalat, karena shalat juga merupakan sumber kekuatan ketika kita menghadapi tantangan dunia eksternal yang sangat dinamis dan kompleks seperti sekarang ini," ujar Kasmarni.
Pada kesempatan itu, Bupati Bengkalis Kasmarni mohon dukungan dan do'a dari semua lapisan masyarakat Kabupaten Bengkalis untuk kemudahan dan kelancaran selaku Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis dalam menjalan visi, misi serta delapan program unggulan.
"Tentunya dalam terwujudnya kemajuan pembangunan serta keberkahan kehidupan bermasyarakat di Kabupaten Bengkalis," harapnya.
Turut hadir acara Tabligh Akbar tersebut Asisten I Andris Wasono, Staf Ahli Bupati Toharudin, Johansyah Syafri Kepala BPKAD Bengkalis Aready, Kadisdik Kholijah, Plt. Disnakertrans Ismetinol, Kadis Parbudipora Edi Sakura, Kadiskes dr. Ersan Saputra, Camat Mandau Riki Rihardi Camat Pinggir Azuar Camat Talang Muandau Nasrizal Camat Bathin Solapan Aulia Army Effendi, Tokoh Agama Kecamatan Mandau dan tamu undangan lainnya.**
Berita Lainnya
Jenguk Kafilah Kampar di Pemondokan, Begini Pesan Pj Bupati Kampar Kamsol
Resnarkoba Polres Kampar Tangkap Pengedar Shabu di Areal Kolam Ikan Desa Kampar
Hadiri Peringatan HKN Ke - 58, Bupati Himbau Masyarakat Peduli Kesehatan
Bupati Inhil Apresiasi Kegiatan Sholat Dhuha Dan Tasbih Tajaan TP PKK Bersama GOW Inhil
TP-PKK Desa Pangkalan Nyirih Gelar Festival Gebyar Rebana
Tak Perlu Waktu Lama, Pelaku Curas Warga Karimun Diringkus Unit Reskrim Polsek Tanah Merah
3 Pasien Reaktif Corona di RSUD Raja Musa Guntung Ada yang Bergejala
Bupati Hadiri Acara Pisah Sambut Kalapas Kelas IIA Bengkalis