Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat Riau
Fakultas Ilmu Hukum UNISI Gelar PKKMB Mahasiswa RPL
Kapolres Budi Setiyono Respon Cepat Tertibkan Warung Remang-remang
Nusaperdana.com, Rokan Hulu - Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH ,resfon terkait pembakaran warung remang remang langsung memimpin Apel persiapan pengamanan dan penertiban Kape atau Warung Remang-remang, pada Kamis (27/7/2023) sekitar pukul 08.00 Wib di Lapangan Mapolsek Rambah Hilir.
Dalam kesempatan itu hadir Kapolres Budi setiyono di dampingi Kasat Pol PP Rohul Ridharmanto S STP, Kabag Ops Kompol Amru Hutauruk SH, Kasat Intelkam AKP Syaiful, Kasat Sabhara AKP Didi Antoni SH MH, Kapolsek Rambah Hilir Ipda Deby Azhar SH MH, KBO Sat Intelkam Ipda Ramadhan, KBO Sat Sabhara Iptu Nanang Pujiono SH.
Kemudian, diikuti Camat Rambah Hilir H Agus Salim S Sos, Kades Rambah Adi Saputra SIP, Kabid Ops Sat Pol PP Rio Pratama, S STP, Personil Cipta Kondisi (Cipkon) Kompi I Polres Rohul, Personil Dalmas Sat Sabhara Polres Rohul, Personil Polsek Rambah Hilir dan Personil Sat Pol PP Rohul
Kapolres Rohul ini bersama Tim Gabungan menyasar ke sejumlah Warung, Kafe, kontrakan dan penginapan yang terindikasi dijadikan tempat-tempat atau aktifitas seperti Minum Tuak, Panti Pijat, Salon, mengkonsumsi Narkotika, tempat Minuman Keras (Miras) dan lainnya.
Terlihat ketika itu, dengan tegas dan humanis, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH, menekan kepada Pemilik Penginapan, supaya jangan menerima Pasangan-pasangan yang menginap, yang bukan Pasangan Suami-Istri (Pasutri).
Setelah dilaksanakan penertiban terhadap Kedai maupun Warung Remang-remang yang terindikasi menjadi tempat maksiat yang berada di Wilayah Kecamatan Rambahhilir.
Tampak dari berbagai elemen , Tokoh Masyarkat Adat Melayu, Kaum Ibu-ibu dan Masyarakat Rambah hilir mengatakan ucapan terimakasih kepada pihak Kepolisian Polres Rohul, Sat Pol PP serta para unsur terkait atas kegiatan yang sudah dilaksanakan.
Sementara itu, harapan Masyarakat terhadap Kapolres AKBP Budi Setiyono SIK MH, ke depannya wilayah Kecamatan Rambah hilir aman dari tempat maksiat.
Masih di tempat tersebut, Kapolres Rohul secara langsung berdialog dengan Masyarakat serta Kaum Ibu-ibu.
Kepada Kapolres AKBP Budi Setiyono SIK MH, disampaikan dari Masyarakat ucapan terimakasih yang sebesar-sebarnya telah melakukan penertiban tempat-tempat tersebut.
Mereka juga memohon maaf atas apa yang terjadi hari Rabu 26 Juli 2023
kemarin itu semua merupakan tindakan spontanitas Masyarakat setelah melihat Video Viral tersebut.
Kapolres AKBP Budi Setiyono SIK MH, menyampaikan, mohon percayakan pada Petugas permasalahan ini, agar ditindaklanjuti sesuai dengan aturan yang berlaku.untuk ke depannya, jangan mengambil langkah sendiri atau main hakim sendiri," pintanya
"Kami Polisi di sini bersifat membackup yang berperang sebagai eksekusi adalah Satpol sesuai dengan aturan perda yang ada dan ini akan berkesinambungan dan menjadi tanggungjawab kami," pungkasnya.(jtk)
Berita Lainnya
Kesadaran Masyarakat Untuk Dirawat di Rumah Sakit Masih Kurang, Bupati Siak Alfedri Prihatin
Gawat, Oknum Timses Calon Bupati Pelalawan No 4 Jadi Bandar Narkoba
Wajib Pajak Terbaik 2019, Bupati Bengkalis Berikan Apresiasi
Wako Bersama Kapolresta Pekanbaru Patroli Pantau Situasi Kota Dengan Sepeda Motor
Camat Mandau Ajak Seluruh Pihak Berperan Aktif Menyukseskan MTQ Ke 47
Bupati Kasmarni Minta Maksimal Kesiapan Bengkalis Tuan Rumah HUT PGRI Se Riau
Bandar dan Kurir Dibekuk, Sabu 1,67 Gram Berhasil Diamankan
Bupati HM Wardan Terima Kasih Atas Kehadiran TNI Melalui kegiatan TMMD