Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Kejari Kuansing Raih Penghargaan Predikat Zona Integritas WBK

Nusaperdana.com, Kuansing – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, berhasil meraih penghargaan predikat zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).
Penghargaan itu diberikan langsung oleh Menteri PAN RB, Tjahjo Kumolo kepada Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kuansing, Hadiman, dalam acara penyerahan penghargaan predikat WBK yang berlangsung di Hotel Bidakara, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (10/12/2019).
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kuansing, Hadiman, mensyukuri bahwa pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) yang dilakukan Kejari Kuansing membuahkan hasil dengan meraih predikat WBK tahun 2019.
Menurutnya, raihan ini berkat kerja keras dan tekad yang kuat seluruh jajaran Korps Adhyaksa di wilayah hukum Kabupaten Kuantan Singingi ditambah lagi dukungan semua pihak dan para stakeholder di Kuantan Singingi.
"Sudah tekad kami memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kuantan Singingi. Insya Allah kami mampu mempertahankan predikat WBK ini dan tahun depan akan kami tingkatkan ke predikat Wilayah Birokrasi Bersih," tutup Hadiman.**rls
Berita Lainnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi
Sinergi Polri dan Desa: Pembagian BLT di Tapung Lestari Berjalan Aman dan Tertib
Bupati Bengkalis Sambut Kedatangan Kafilah Kabupaten/Kota se-Riau di Malam Ta'aruf Pelantikan Dewan dan Majelis Hakim