Diduga Pungut SPP Rp26 Ribu per Bulan, SMP Negeri 4 Tapung Hulu Disorot
Satres Narkoba Polres Inhu Ringkus Oknum PNS dan P3K Paruh Waktu
Kepala Desa Diminta Inovatif Gerakkan BUMDes Ciptakan Ekonomi Desa yang Mandiri
Nusaperdana.com, Riau - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meminta kepala desa (kades) se Provinsi Riau untuk dapat membaca peluang dan inovatif dalam menggerakkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), sehingga diharapkan akan dapat meningkatkan ekonomi desa yang mandiri.
Menurut Gubri, dengan kepintaran para Kades membaca peluang yang ada di desa dan berpotensi untuk dikembangkan, tentunya juga akan berdampak pada meningkatnya ekonomi masyarakat dan kesejahteraan masyarakat.
"Jadi sebenarnya ini tergantung pintarnya Kades bagaimana kita melihat peluang yang ada di desa," ucapnya, dalam rapat Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (PAPDESI) Provinsi Riau, berlangsung di Aryaduta Hotel Pekanbaru, Jumat malam (22/7/22) .
Gubri menyebutkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) mencatat, tahun 2021 sebanyak 1.591 desa di Riau sudah memiliki Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), 202 desa di antaranya dinilai telah maju dalam mengembangkan BUMDes.
Selanjutnya, sebanyak 386 atau 24 persen desa di Riau memiliki BUMDes Berkembang, 442 atau 28 persen BUMDes tumbuh, dan 561 atau 35 persen BUMDes dasar.
"Salah satu misi Kades ini bagaimana menggerakkan ekonomi desa sekaligus dari gerakan ekonomi desa dari BUMDes ini bisa juga mendapatkan pendapatan asli desa," ucapnya.
Syamsuar menyebutkan, BUMDes ini perannya sama dengan BUMD dan BUMN. Yakni sama-sama bagaimana tugasnya mengisi kantong-kantong pendapatan negara kalau BUMN, BUMD adalah pendapatan daerah, dan BUMDes untuk menggerakan ekonomi desa.
Berkenaan dengan kemajuan BUMDes ini, Ia menginginkan agar Kades dapat membina BUMDes dan bekerja cepat untuk kemajuan badan usaha milik desa tersebut.
"Artinya banyak yang bisa kita manfaatkan," ujarnya.
Gubri mengharapkan Kades dapat memanfaatkan peluang pemanfaatan BUMDes supaya nanti masyarakat bisa sejahtera di masa yang akan datang.
Jelasnya, ini hanya soal kemauan, bagaimana Kades memberikan kepercayaan kepada rakyatnya yang berkompeten untuk memajukan sebuah badan usaha.
"Kami tentunya ingin Riau maju, saya ingini kan ada perubahan, jadi karena itulah saya ingin melalui bantuan keuangan ini mudah-mudahan bisa bermanfaat dan kami harapkan banyak desa-desa yang mandiri dan maju sekaligus ya rakyat juga sejahtera
"Jadi kita harus pandai melihat peluang, jadi makanya saya pikir inovasi Kades itu penting," tutupnya.

Berita Lainnya
Amir Luthfi Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar
Plt Kadis PUPR Kampar Ucapkan Selamat HUT ke-76 Kabupaten Kampar, Tegaskan Komitmen Pembangunan Infrastruktur
Pemuda di Tapung Hulu Dibegal 2 OTK, Motor dan HP Raib
Dana BOS SMPN 4 Tapung Hulu Disorot, Warga Minta Kejari-Inspektorat Turun Tangan
Kapolres Kampar Apresiasi Brimob Renovasi Jembatan Gobah, Infrastruktur Vital Warga
Pemuda Kampar Ajak Masyarakat Pahami Risiko KSO PT Agrinas terhadap Program PPTKH–TORA
Polres Kampar Bergerak, Olah TKP Sengketa Lahan 50 Hektare di Desa Sei Kijang
Aula Stanum Mangkrak, Dana PI Rp6 Miliar Disorot, LPPNRI Kampar Desak Kejaksaan Tindaklanjuti Laporan