Penemuan Mayat Separuh Baya, Banyak Warga ke RSUD Mandau Mengaku sebagai Pihak Keluarga

Nusaperdana.com, Duri - seperti yang diberikan sebelumnya terkait penemuan mayat separuh baya di tengah-tengah lapang jalan melur Hangtuah duri yang dievakuasi tim medis bersama Polsek Mandau ke RSUD Mandau, beberapa orang warga Duri mengaku pihak keluarga datangi RSUD Mandau Senin malam (13/04/2020).
Kedatangan warga yang mengaku dari pihak keluarga almarhum disampaikannya kepada pihak RSUD Mandau, hal itu dibenarkan oleh pihak kepala kepolisian Sektor Mandau Kompol Arvin Hariyadi SIK.
Dijelaskan kapolsek Mandau, petugas medis disambangi sejumlah warga yang mengaku sebagai keluarga pria lansia tersebut.
“Dapat keterangan ada orang yang mengaku sebagai keluarga mayat separuh baya datang ke RSUD,” ucap Kompol Arvin.
Atas laporan petugas medis terkait kedatangan para warga, ia kembali menerjunkan jajarannya menuju RSUD Mandau. Dengan tujuan untuk memastikan kebenaran pengakuan sekaligus mendata informasi tambahan yang berkaitan dengan mayat laki-laki separuh baya tersebut.
"Sampai saat ini, mayat laki-laki separuh baya yang ditemukan tanpa identitas dengan ciri-ciri badan tinggi kurus berkisar usia 60 tahunan itu masih menjalani serangkaian tindakan medis," terang Arvin. (putra)
Berita Lainnya
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan
Marak Jual Beli Internet Ilegal di Inhil, BUMDes dan Individu Diduga Terlibat
Satlantas Polres Kampar Berikan Edukasi dan Helm SNI Kepada Pelajar di SMP N 1 Bangkinang Kota, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Etika Berlalu Lintas di SMP N 2 Bangkinang, Wujudkan Kamseltibcarlantas
Kapolsek Tambang Rapat Koordinasi Terkait Harkamtibmas Dalam Operasional Perusahaan dan Larangan Pemanfaatan Tambang Ilegal
KSOP Bengkalis Soroti Masalah Keselamatan Pelabuhan Roro Air Putih
Sosialisasikan Keselamatan Obvitnas, PHR Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Energi
Dari 10 Wartawan Bengkalis Ikut Serta dalam OKK PWI Riau Lima Yang Dinyatakan Lulus