Riau Expo 2022 Resmi di buka Gubri, Tingkatkan Investasi Dorong UMKM Maju

Nusaperdana.com, Rohul - Gubernur (Gubri) H.Syamsuar resmi buka Riau Expo 2022 di lapangan purna MTQ Pekan Baru dihadiri seluruh pejabat Bupati /Walikota se Provinsi Riau selasa 23/11/2022 malam.
Riau Expo di selenggarakan mulai tanggal 22-26 November 2022 yang juga di isi 170 Stand pelaku UMKM se Riau,
selain itu Riau Expo merupakan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan investasi sekaligus mendorong majunya UMKM di Provinsi Riau.di provinsi Riau dilapangan Purna MTQ Pekanbaru
Dalam pidatonya Gubri H. yang juga bergelar Datuk Seri Setia Amanah juga memengajak seluruh masyarakat dan semua stakeholder di Provinsi Riau agar menjaga suasana aman kondusif, termasuk kemudahan berusaha di Riau
“Atas nama Pemprov Riau mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kemudahan berusaha yang diberikan oleh semua pihak, sehingga apa (investasi) yang ditargetkan oleh pemerintah Alhamdulillah tahun ini juga sudah tercapai,” Ungkap Gubri
berkat kerja sama dan dukungan dari semua pihak, baik Forkompinda Riau, termasuk bupati/ wali kota se Riau, komponen masyarakat dan perusahaan sehingga suasana aman dan kondusif masih bisa dirasakan para investor di Riau.
Gubri menambahkan, dengan tingginya investasi di Riau,
diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi dan juga mengurangi angka pengangguran di Provinsi Riau.
“Sehingga tentunya kita bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi sekaligus juga meningkatkan investasi Riau dan juga kita bisa juga mengendalikan inflasi,” tutupnya.
Sementara itu di tempat yang sama Bupati Rohul H. Sukiman juga mengucapkan selamat atas terlaksananya Riau Expo 2022 dan berharap berjalan sukses, Aman dan Kondusif dan juga dapat membangkitkan Ekonomi masyarakat terutama dimasa inflasi saat ini.
Sebagaimana diketahui dalam perhelatan Riau Expo tahun ini juga dilaksanakan pameran, Riau Investment Forum, Riau Investment Award, talkshow/podcast, pertujukan musik, kreasi, dan budaya, dan lain-lainnya.(MC/Kominfo/GS)
Berita Lainnya
Kejari Kampar Menetapkan Mantan Kades Indra Sakti Menjadi Tersangka Kasus Kas Tanah Desa
Jum'at Curhat, Kapolsek Tanjungpinang Kota Tanggapi Keluhan Juru Parkir
Ketua LPPNRI Penuhi Pemanggilan Pemeriksaan Kejari Kampar Terkait Desa Kijang Jaya.
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum