Sekcam Teupah Barat Buka Sosialisasi Pupuk Buatan
Nusaperdana.com, Simeulue - Camat Teupah Barat, Misrahudin, SE yang diwakili Sekcam Syafi'i Djh, SE, MKM membuka acara Sosialisasi pertanian, pupuk buatan dan pakan ternak di Aula Kantor Camat Teupah Barat Kabupaten Simeulue, Kamis (1/4/2021).
Acara tersebut ikut dihadiri oleh Danpos Ramil 07/Teupah Barat beserta Anggota, Koordinator PPL, Kepala Desa, Keujerun Blang dan Kelompok Tani se-Kecamatan Teupah Barat.
Camat Teupah Barat, Misrahudin, SE yang diwakili Sekcam Syafi'i Djh, SE, M.K.M dalam arahannya mengharapkan hasil dari kegiatan ini dapat diinplementasikan sebagai bahan sosialisasi kepada masyarakat, tentang tata cara bertanam yang baik dan manfaatnya menggunakan pupuk buatan.
"peserta ini nantinya dapat bersosialisasi kepada masyarakat, agar masyarakat bisa paham dan dapat pelajaran tambahan terhadap manfaat pupuk buatan dan bisa juga untuk mempercepat swasembada pangan," katanya.
Pupuk buatan yang telah diolah menjadi pupuk organik dapat meningkatkan nilai ekonomis kepada petani di lapangan untuk meningkatkan program swasembada pangan ke depannya. (Uris)

Berita Lainnya
Musyawarah Warga dan Kaur Desa Indra Sakti Berakhir Damai, Sengketa Perusakan Tanaman Temui Titik Terang
LBH CLPK Siap Laporkan Kaur Desa Indra Sakti, Musyawarah Buntu dan Pejabat Desa Mengaku Tidak Tahu
Kepala Desa Senama Nenek Diduga Jadi Dalang Konflik, Lahan 2.800 Hektare Dijadikan Arena Perebutan Kuasa
Dukungan Masyarakat Menguat, Wali Murid Larang Anak Ikut Demo Koperasi Merah Putih di SMA 2 Kampar
DPC PDIP SIAK ADAKAN SILATURAHMI DAN KONSOLIDASI SELURUH PENGURUS PARTAI MASA BAKTI 2025-2030
Hutan Hulu Kampar Dibabat, Air Terjun Gulamo Terancam: Masyarakat Minta Aparat Bertindak Cepat
Eks Kades Indra Sakti Dituntut 8 Tahun Penjara, Jaksa Tegaskan Ada Penyalahgunaan Wewenang Tanah Transmigrasi
DPRD Kampar Gelar Paripurna Laporan Reses, Aspirasi Rakyat Jadi Penentu Arah Pembangunan