Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Tepat di Hari Bhayangkara, Polsek LBJ Borgol Dua Tersangka Kasus Narkoba
Sertijab Pejabat Eselon, Catur: Pejabat Hadir di Masyarakat, Jangan Banyak di Kantor

Nusaperdana.com, Bangkinang Kota - Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH Hadiri Acara Serahterima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar di ruang rapat lantai II Kantor Bupati Kampar, Selasa (10/3/2020) kemarin.
Bupati Kampar meminta agar kedepan segera menyusun program kerja yang langsung bersentuhan kepada masyarakat.
“Saya meminta kepada seluruh kepala dinas yang baru saja melakukan serahterima jabatan untuk menyusun program kerja yang implementasinya langsung ke masyarakat, karena saat ini masyarakat menginginkan implementasi kerja pemerintah itu langsung ke masyarakat," tegas Catur.
Bupati Kampar juga menegaskan bahwa kita selaku pemerintah harus ada ditengah-tengah masyarakat, jangan terlalu banyak berada di kantor.
"Sebagai pejabat daerah itu harus selalu berada di tengah-tengah masyarakat agar kita tahu langkah apa yang harus kita lakukan untuk masyarakat, jangan banyak duduk di kantor menunggu masyarakat, justru kita yang harus hadir ditengah-tengah masyarakat," ucap Catur.
Bupati Kampar mengatakan kunci terakhir itu bagaimana kita dapat melakukan komunikasi dengan baik dan menciptakan tim work yang solid serta menghasilkan program-program yang baik langsung kepada publik, atau masyarakat, orientasinya kepada hasil tidak monoton.
“Ini merupakan tolak ukur bahwa pemerintah itu hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa nyaman, rasa aman, rasa kepedulian dan kesejahteraan rakyatnya," ucap Bupati Kampar lagi.
Bupati Kampar menambahkan dalam menyusun program kerja jangan terlalu banyak seremonial seperti pelatihan-pelatihan, buat terobosan atau inovasi yang belum pernah dilakukan oleh pejabat lama sehingga percepatan pembangunan yang dapat dirasakan oleh masyarakat.
Selain itu juga ia meminta agar setiap program kerja yang dilaksanakan oleh bermuara ke visi dan misi Bupati Kampar. Hal ini karena masyarakat menginginkan bukti dan kerja nyata serta hasil dalam kerja yang semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat.
Hadir di acara tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si, kepala BKSDM Kabupaten Kampar Zulfahmi. (Disk/Dani)
Berita Lainnya
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Temuan LHP di Disdikpora Kampar Tahun 2023 Disaat Aidil Plt Kadis
Diduga Kades Kijang Jaya Jual 1 Unit Ruko Milik Desa
Langkah Nyata Kapolsek Tapung Hilir di Hari Bhayangkara ke 79: Jaga Gajah Liar dan Lindungi Warga
Kades Air Hitam: Kita Ke Kejati Riau Memenuhi Undangan Tim Satgas PKH Untuk Klarifikasi