Tes Urine, Seorang Perwira di Kalimantan Positif Mengandung Zat Narkoba

Nusaperdana.com, Kaltim - Kompol EI, perwira di Polresta Balikpapan, dibebastugaskan dari jabatan dia sebagai Kabag Operasional Polresta Balikpapan.
Dia kini berada di Polda Kaltim. Penyebabnya, hasil tes urine menunjukkan positif mengandung zat narkoba.
Keterangan diperoleh, tim Polresta Balikpapan dan Bid Dokkes Polda Kaltim, melakukan tes urine dadakan dua hari lalu.
Diperoleh hasil, urine Kompol IE, positif mengandung narkoba.
"Benar, dari hasil tes urine hari Jumat (20/12) positif mengandung zat narkoba," kata Kapolresta Balikpapan AKBP Turmudi, dikonfirmasi merdeka.com, Minggu (22/12/2019) kemarin.
Turmudi menerangkan, dia belum tahu pasti jenis zat narkoba yang ada dalam urine salah seorang perwiranya itu.
Turmudi menepis, yang bersangkutan terkait kasus narkoba, dan diamankan tim Polda Kaltim.
"Bukan karena penangkapan, tapi dari hasil tes urine itu tadi, yang diketahui hasilnya urine bersangkutan positif. Itu zat narkoba apa, Bid Dokkes Polda Kaltim yang mengetahui," ujar Turmudi.
"Iya, sekarang yang bersangkutan, dipindahkan sementara di Polda Kaltim, dan sekarang dalam penanganan Bid Propam Polda Kaltim," tambah Turmudi.
Turmudi kembali mengingatkan anggotanya jangan bermain-main dengan narkoba.
"Jadi begini, itu sudah kebijakan pimpinan. Bahkan Bapak Presiden kan?" sebutnya.
"Kemudian Pak Kapolri (Jenderal Polisi Idham Azis), ke Pak Kapolda (Kaltim) yang baru (Irjen Pol Muktiono) juga menekankan, di awal beliau menympaikan kepada anggota, jangan coba-coba dengan narkoba. Entah itu pemakai, entah itu pengedar. Itu sudah ditekankan beliau, dan beliau atensi sekali," pungkas Turmudi.**
Berita Lainnya
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNISI Matangkan Persiapan Akreditasi Prodi Bisnis Digital
HJ. Syafni Zuryanti Pimpin Rapat Evaluasi Strategis untuk Penguatan STIKes Husada dan UNISI
Sambut Tahun Baru Hijriyah 1447 : Refleksi dan Harapan
BAZNAS dan Zakat : Menuju Optimalisasi Pengelolaan Zakat di Indonesia
Tim Raga Patroli Malam di Inhil Pastikan Keamanan Warga
Ramadhan Tiba, Ketua DPRD Kepri Iman Sutiawan Berbagi Sembako
LBH Pers SMSI Riau Siap Dampingi Masyarakat Hadapi Masalah Hukum