Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri
Ketua DPRD Inhil Terima Penghargaan Dari KPU
Tingkatkan Profesionalitas, HIWADA Gelar Seminar Sehari dan Pelatihan UKW

Nusaperdana.com, Muarasabak - Demi meningkatkan kompetensi wartawan, khususnya para insan pers Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Himpunan Wartawan Daerah (HIWADA) Tanjabtim menggelar Seminar Sehari dan Pelatihan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di aula Gedung Bersama komplek perkantoran bukit menderang Muarasabak, Kab.Tanjabtim, Jumat (27/12/2019).
Terbagi dalam tiga sesi materi, yakni tentang Kode Etik dan Pelatihan Uji Kompetensi Wartawan, Diskusi Publik Jurnalistik "Wartawan, Cerita Mu Dulu, Kini dan Nanti", dan Sudut Pandang Wartawan Dalam Berita. Dihadiri Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Tanjabtim, Herman Toni, juga wartawan dari berbagai media di Kabupaten Tanjabtim.
Kemudian hadir sebagai pembicara Ketua Dewan Kehormatan Persatuan Wartawan Indonesia (DK PWI) Provinsi Jambi, Busyafrizal, Sekertaris PWI Provinsi Jambi, Heri Rawas, Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Provinsi Jambi, Nurul Fahmi, dan Ketua Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Provinsi Jambi, Nugroho Kusumawan.
Ketua HIWADA, Erfan Indriyawan mengatakan, kegiatan dilaksanakan agar mutu dan kompetensi wartawan, khususnya yang berada di Kabupaten Tanjabtim semakin membaik dan menjadi manfaat bagi peserta yang mengikutinya. "Semoga kedepan kita bisa melaksanakan lagi kegiatan yang bersifat keilmuan, sehingga SDM anggota HIWADA bisa menjadi lebih profesional," pungkasnya.**(yogo)
Berita Lainnya
I'tiraf Angkat Keindahan Pantai Padang di Videoklip Lagu Terbaru, Sangkakala
Penyanyi Erika Rasyid bersama Chossypratama Garap Ulang Lagu Si Manis Jembatan Ancol
Membawa Sabu, Dua Pemuda Warga Desa Seberida Dibekuk Polsek Batang Gansal Hingga Tersungkur Dalam Parit
Polsek Lirik Gandeng PT TPP Salurkan Bantuan Vitamin dan Obat-obatan Covid-19
Sanchai Yang, Penyanyi Bertopeng Bikin Penikmat Musik Tanahair Jadi Penasaran
MTQ Ke-50 Tingkat Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2021 Resmi Ditutup
Ngaku Polisi Berpangkat AKP, Pelaku Begal Diringkus Polsek Seberida
Apel Perdana Tahun 2023, Rezita Sampaikan Capaian Pemkab Inhu Selama 2022