Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Plt. Kadis Kesehatan Apresiasi Nakes di Pos Pelayanan Mudik Lebaran
Turnamen Bulutangkis Victory Bermasa CUP II Resmi Dibuka

Nusaperdana.com,Mandau - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia (SDM) Johansyah Syafri hadiri sekaligus turnamen Bulu Tangkis Victory Bermasa CUP II Tahun 2024, Minggu (23/6/2024).
Bertempat di Hall Victory, Kelurahan Air Jamban, Kecamatan Mandau. pembukaan turnamen Bulu Tangkis victory Bermasa CUP II ini turut dihadiri Kadisparbudpora Edi Sakura, Kadisnaker Salman Alfarisi, Camat Mandau Riki Rihardi, Camat Bathin Solapan Muhammad Rusdy, Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, Lurah Air Jamban Rifky Ellyaningsih serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Johansyah mengucapkan terimakasih serta apresiasi yang tinggi kepada semua pihak, terkhusus kepada Camat Mandau, Pimpinan Gor Victory beserta seluruh panitia pelaksana turnamen Bulu Tangkis victory Bermasa Cup II Tahun 2024, yang telah menyelenggarakan kegiatan positif ini.
"Melalui momentum turnamen ini, hendaknya dapat dijadikan sebagai sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi para atlet Bulu Tangkis yang ada di Kecamatan Mandau dan sekitarnya. Karena kami yakin, dengan rutinitas even kejuaraan seperti ini, tidak menutup kemungkinan, kedepannya kita dapat melahirkan atlet-atlet bulu tangkis berprestasi dan berbakat yang bisa kita banggakan dimasa hadapan", harap Johan.
Lebih lanjut, Mantan Kadis Kominfotik ini juga menilai turnamen ini merupakan wujud dukungan gor victory dan jajaran panitia turnamen terhadap visi Pemerintah Kabupaten Bengkalis dibawah kepemimpinan Kasmarni selaku Bupati dan H. Bagus Santoso selaku Wakil Bupati Bengkalis.
"Kepada seluruh elemen masyarakat di Kecamatan Mandau khususnya, kami mohon terus berikan dukungan serta sinerginya, agar Pemerintah Kabupaten Bengkalis dapat terus melaksanakan program unggulan Bermasa ini secara berkelanjutan, agar masyarakat dapat hidup lebih maju dan mandiri, yang berakselerasi pula dalam upaya kita bersama mewujudkan kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera, baik jasmani maupun rohani", pintanya.
Diakhir sambutannya Johan berpesan khusus kepada seluruh peserta turnamen, kami minta, terus tumbuhkan rasa kebersamaan, sportivitas, menjunjung tinggi fair play, dan taati seluruh ketentuan serta peraturan pertandingan.
"Silahkan bertempur dan bertanding habis-habisan. Persaingan hanya di dalam lapangan, di luar lapangan kita tetap bersaudara. Begitu pula kepada para wasit dan hakim garis kami ingatkan juga, bertugas lah secara jujur, tegas dan objektif," pesan Johan.
"Kemudian kepada para penonton yang menyaksikan setiap pertandingan, mohon jaga ketertiban dan kebersihan. Berikan dukungan secara baik dan Bermarwah," tutupnya.
Sementara itu, Camat Mandau Riki Rihardi yang turut hadir berharap, dengan adanya event ini dapat melahirkan atlet-atlet bulu tangkis berprestasi dan berbakat yang bisa kita banggakan dimasa yang akan datang.
"Kami Pemerintah dan masyarakat Kecamatan Mandau mengucapkan terimakasih kepada Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, S.Sos., M.MP., yang selalu melaksanakan program unggulan Bermasa ini secara berkelanjutan di Kecamatan Mandau, agar masyarakat dapat hidup lebih maju dan sejahtera, maka mari kita selalu menjaga kebersamaan dalam mendukung program Bupati Bengkalis kita," ungkapnya.
Pembukaan turnamen bulutangkis Victory Bermasa Cup II Tahun 2024 ditandai dengan servis pertama Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bengkalis Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Johansyah Syafri.**
Berita Lainnya
Puluhan Masyarakat Desa Kijang Jaya Demo Kantor Desa dan BPD
Meriahkan HBP, Kalapas IIA Bangkinang Resmi Buka Pekan Olahraga dan Seni Narapidana
Bupati Kasmarni Hadiri Halal Bihalal Pengurus DPD Partai Gerindra
Kadis Kominfotik Bengkalis Buka Rapat Penyusunan Domain SIA-SPBE
Tumpukan Sampah di Pekanbaru Memprihatinkan: Wali Kota dan Kapolda Riau Beri Peringatan
Bupati Bengkalis Apresiasi Antusias Masyarakat Bengkalis Ikuti Fun Run 2025
Bupati Bengkalis Sambut Tim BPK Laksanakan Pemeriksaan Terperinci LKPD 2024
Di Pimpin Sekda, Pemkab Bengkalis Rapat Persiapan Pembentukan Sekolah Rakyat