Sat Reskrim Polres Kampar Patroli Cegah Ilegal Logging di Kecamatan Salo
Bupati Rohul Berikan Piagam Penghargaan Kepada Petugas Vaksinasi

Nusaperdana.com, Rohul - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Sukiman memberikan piagam penghargaan kepada petugas dan kecamatan yang mencapai target Vaksinasi Covid -19 tercepat di wilayah Kabupaten Rokan Hulu, Senin (10/01).
Adapun yang mendapat peringkat dalam pencapaian vaksin pertama, kedua dan ketiga seperti, Kecamatan Bonai Darussalam 80,17 persen wilayah Koramil 10 Kunto Darussalam Kodim 0313/KPR dan Polsek Bonai.
Dikemas Dengan Kegiatan Olahraga Bersama, Irjen Iqbal Safari Silaturahmi Dengan Jajaran PT Pertamina Hulu Rokan
Selain itu, peringkat kedua di Kecamatan Ujung Batu 78,33 persen wilayah Koramil 08 Tandun dan Polsek Ujung Batu. Sementara peringkat ketiga di peroleh oleh Kecamatan Tandun 73,96 persen wilayah Koramil 08 Tandun serta Polsek Tandun.
Bupati Sukiman sangat mengapresiasi keberhasilan pencapaian vaksinasi covid 19 di Kecamatan tersebut.
Lain dari apresiasi juga Sukiman mengucapkan terimakasih kepada kecamatan yang telah mencapai target dalam pelaksanaan vaksinasi dosis pertama,
"Tetaplah semangat dalam melaksanakan vaksinasi," Imbuh Sukiman.
Untuk meningkatkan vaksinasi, Dia juga menjelaskan, bahwa pencapaian vaksinasi di Kabupaten Rokan Hulu telah melebihi target yang telah di tetapkan oleh pemerintah.
Masih ditempat yang sama, Danramil 10 Kunto Darussalam Kapten Inf M. Fadhil mengucapkan terimakasih kepada Bupati Rokan Hulu atas perhatian yang telah memberikan support Kepada jajaran upika di kecamatan Bonai Darussalam,” ucap Kapten Inf M. Fadhil.
“Kami berharap pemberian piagam penghargaan ini, menjadi motivasi dan pemacu untuk meraih keberhasilan dalam pelaksanaan tugas di masa mendatang,” pungkas Fadhil mengakhiri. (red/GS).
Berita Lainnya
Pencegahan Kekerasan Seksual pada Anak di Sosialisasikan di Kamp Perawang Barat, Dihadiri Berbagai Pihak Terkait
Untuk Pemberantasan Geng Motor dan Aksi Premanisme di Wilayah Hukum Polres Bengkalis Laksanakan Giat TIM RAGA
Perhelatan MTQ Tingkat Provinsi Riau, Dekranasda Dan TP.PKK Kabupaten Kampar Gelar Rapat Persiapan Bazaar
PHR Tegaskan Larangan Beraktivitas di Area BMN Hulu Migas
Sat Reskrim Polres Kampar Patroli Cegah Ilegal Logging di Kecamatan Salo
Polres Kampar Lakukan Patroli di Desa Siabu Untuk Mencegah Ilegal Logging
ICI Riau Menyayangkan Pemkab Kampar Bangun Fasilitas Instansi Vertikal Disaat Efisiensi Anggaran
Rapat Pleno PWI Bengkalis Dukung Penuh MTQ Riau dan Evaluasi Keanggotaan