Jelang Ibadah Paska, Polres Bersama Brimob Kompi 2B Pelopor Aramia Sterilisasi Gereja HKBP


Nusaperdana.com, Langsa - Menjelang Ibadah Paska di Gereja HKGB Langsa, Polres Langsa bersama Tim Jibom Kompo 2B Pelopor Aramia melakukan sterilisasi ancaman Bom, Senin, (29/03/2021) Malam.

Hal ini dilakukan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi jemaat gereja yang akan melaksanakan beribadah Paska.

”Sterilisasi gereja ini kami lakukan dengan menggunakan metal detector dan inspection mirror set,” kata Kapolres Langsa AKBP Agung Kanigoro Nusantoro,SH,SIK,MH melalui Kabag Ops Kompol Dheny Firmandika, S.Ab.,SIK saat memantau sterilisasi di Gereja HKBP Langsa.

Kabag Ops Kompol Dheny menambahkan, sterilisasi gereja untuk mengetahui kemungkinan adanya benda yang membahayakan jemaat saat melakukan ibadah Paska nantinya.

Selain itu juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman jemaat.

Anggota yang diterjunkan melakukan sterilisasi gereja, memeriksa setiap sudut dan memastikan tidak ada benda yang mencurigakan, demi keamanaan para jemaat.

”Tentunya sterilisasi ini selain untuk memberikan kenyamanan saat ibadah, juga untuk meningkatkan kewaspadaan pada Hari ibadah paska,” Pungkasnya.(KC)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar