Ketua DPRD H.Khairul Umam Apresiasi Pelantikan IKMR Kabupaten Bengkalis

Ketua DPRD Bengkalis H. Khairul Umam

Nusaperdana.com,Mandau - Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis H. Khairul Umam apresiasi dan mengucapkan tahniah kepada Ketua dan Pengurus Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Kabupaten Bengkalis periode 2022-2226 yang baru dilantik. 

Hal itu disampaikannya, kepada sejumlah awak media, usai menghadiri undangan pelantikan yang berlangsung di gedung pertemuan lantai 4 Surya Hotel Duri, yang berjalan lancar dan penuh kekeluargaan, Ahad (18/07) kemarin. 

"Kita sangat mengapresiasi pelantikan pengurus ini. Melalui jajaran pengurus yang baru dilantik kita berharap organisasi IKMR Kabupaten Bengkalis di Pimpin Afrizal Tanjung semakin besar dan maju," ungkapnya. 

Ia menjelaskan, organisasi ini awalnya adalah Ikantan Keluarga Sumatra Barat (IKSB) dan dirubah menjadi Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) sesuai yang di sampaikan oleh Ketua Umum IKMR Provinsi Riau Basrizal Koto (Basko) dalam sambutannya. 

"Ini artinya, saudara kita suku Minang adalah warga Riau yang berasal dari Sumatra Barat (Sumbar). Kita sangat mengapresiasi masyarakat Riau yang berasal dari suku Minang ini, karena sudah berbuat yang terbaik dalam pembangunan Riau, ini sesuai dengan pepatah 'Dimana bumi dipijak disitu langit  di junjung'," ujar ustadz KU yang akrab di sapa itu.**



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar