Bupati Inhil Imbau Masyarakat Waspada Kebakaran Lahan dan Hutan
Mafia Tanah Berulah, Polda Kepri Tangkap Pelaku Pemalsuan Sertifikat
Kodim 0303/Bengkalis Bersama Masyarakat Mentayan Tanam Padi dan Jagung Serentak

Nusaperdana.com,Mentayan – Kodim 0303/Kabupaten Bengkalis bersama masyarakat Desa Mentayan menggelar Kegiatan Tanam Padi dan Jagung secara serentak, pada Senin, 24 Juli 2022, di lahan persawahan Desa Mentayan.
Acara tersebut dihadiri Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0303/Bengkalis Mayor Arh Sudiyono didampingi Kepala Desa (Kades) Mentayan Jalaludin, Kepala Upt. Balai penyuluhan pertanian dan penyuluh pertanian Bengkalis Sanuri, dan Ketua BPD Mentayan Saudah.
Mayor Arh Sudiyono mengatakan, kegiatan ini merupakan program Ketahanan Pangan 1000 Hektar se Provinsi Riau yang diselengarakan oleh Danrem, dan semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat.
“Mudah mudahan dengan adanya gagasan program ketahanan pangan ini dapat meningkatkan ketersediaan pangan diwilayah Kabupaten Bengkalis, khususnya Kecamatan Bantan dan hasilnya nanti dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat banyak,”harapan Mayor Arh Sudiyono.
Kemudian, Jalaludin mengapresiasi kegiatan Tanam Padi dan jagung tersebut, beliau berharap dengan kehadiran para anggota TNI dapat memberi semangat para petani.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kodim 0303/Bengkalis, saya mewakili para petani Desa Mentayan merasa senang dengan adanya kegiatan ini. Semoga program ini dapat meningkatkan swasembada pangan dapat terlaksanakan,”ungkap Kades Mentayan.
Adapun lahan yang digarap yakni milik masyarakat yang sementara ini belum difungsikan.
Tampak meramaikan acara tersebut, penyuluh Pertanian Kecamatan Bantan, masyarakat Desa Mentayan,mahasiswa KKN STAIN Bengkalis dan UNRI Pekanbaru, dan Mahasiswa Magang UIN Pekanbaru.**
Berita Lainnya
Dugaan Pelabuhan Tikus di Kijang, Bintan Timur: Warga Minta Pihak Berwenang Bertindak
Diduga Mangkir 2 Kali, LPPNRI Desak Kejari Kampar Untuk Menjemput Paksa Oknum Anggota DPRD Kampar
DPP PPP Resmi Keluarkan SK DPW PPP Riau Kepemimpinan Baru Sah di Jabat H. Ikbal Sayuti
Sinergi Pertamina Hulu Rokan dan Pertamina Lubricants Wujudkan Injeksi Perdana Surfaktan PHR24 di Proyek CEOR Balam South
Warga Bangkinang Ditangkap Satreskrim Polres Kampar, Ini Kasusnya
Malam Puncak HUT Bhayangkara ke-79 Polres Bengkalis Pecah, Deretan Tokoh Hadir, Ribuan Masyarakat Tumpah Ruah di Simpang Jengkol
Polsek Siak Pastikan Situasi Aman dan Kondusif Saat Patroli Kamtibmas Pasca Unjuk Rasa di PT. SSL
Bupati Inhil Dukung Kafilah pada Malam Pembukaan MTQ ke-43 Tingkat Provinsi Riau