Pemerintah Kelurahan Balik Alam Taja Sosialisasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga

Sosialisasi Pengelolaan Sampah Rumah Tangga Kelurahan Balik Alam

Nusaperdana.com,Mandau -- Pemerintah Kelurahan Balik Alam taja sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga, dengan narasumber Direktur Bank Sampah Pematang Pudu Lambas Hutabarat, Selasa (01/11) pagi. 

"Pengelolaan sampah itu harus dimulai dari sumbernya yaitu rumah tangga dengan memilah sampah berdasarkan jenisnya, sehingga sampah organik yang kita pilih bisa dijadikan bahan kompos yang bisa dijual ke bank sampah," ucap Lurah Balik Alam Rifky Elyaningsih. 

Sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga kelurahan Balik Alam ini dibuka oleh Camat Mandau diwakili oleh Kasi PMD Muhammad Faizal. 

Pada kesempatan itu, Muhammad Faizal memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kelurahan Balik Alam yang telah menggiatkan kegiatan ini. 

"Kegiatan sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga ini sangat baik untuk selalu kita selenggarakan, karena kegiatan ini juga merupakan salah satu program unggulan Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni mengenai pemberdayaan masyarakat melalui program pengelolaan sampah rumah tangga," ucapnya.

M.Faizal menyebutkan sampah rumah tangga jika dikelola dengan baik dan benar bisa menjadi nilai ekomoni keluarga jika dijual ke Bank Sampah yang ada.

Ia berharap program ini harus tetap berlanjut, agar pengurangan sampah di Kecamatan Mandau khususnya Kelurahan Balik Alam bisa teratasi dan tentunya menyelamatkan lingkungan dari limbah plastik dan semua komponen.

"Semoga peserta yang hadir dalam sosialisasi ini dapat menjadi perpanjangan tangan kepada masyarakat dan diterapkan dilingkungannya terutama masyarakat Kelurahan Balik Alam yang kita cintai ini", harapnya.**

 



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar