Presiden Minta Pemda Manfaatkan Infrastruktur untuk Tarik Investasi


Nusaperdana.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Serpong - Cinere Seksi I Ruas Serpong - Pamulang dan Jalan Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran, Kamis (1/4/2021).

"Alhamdulillah, pagi hari ini Jalan Tol Serpong - Cinere Ruas Serpong - Pamulang yang mencapai panjang 10,1 km dan Jalan Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran sepanjang 14,19 km telah selesai dan dapat digunakan," ucap Jokowi, Kamis (1/4/2021).

Jokowi mengatakan, jalan tol tersebut tidak hanya menghubungkan antarwilayah atau daerah, tetapi meningkatkan daya saing daerah, membangkitkan ekonomi di kawasan sekitar dan mempercepat pertumbuhan pusat-pusat ekonomi baru, dan mengembangkan simpul pertumbuhan ekonomi produktif.

"Saya minta pemerintah daerah (pemda) menjadikan infrastruktur ini sebagai keunggulan dan moda penting untuk menarik investasi lebih banyak lagi dan lebih banyak usaha baru yang dikembangkan sehingga ini akan membuka lapangan kerja seluas-luasnya," imbuh Jokowi.

Kedua jalan tol itu merupakan bagian jaringan jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) II untuk melengkapi struktur jaringan jalan di kawasan metropolitan Jabodetabek dan akan melengkapi Ruas Tol JORR II di sisi Barat.

Menurut Jokowi, pengoperasian jalan tol sangat dinantikan terutama oleh masyarakat Tangerang dan Tangerang Selatan karena dapat menjadi alternatif serta masyarakat Jawa Barat dan Jakarta bagian Selatan untuk menuju Bandara Soekarno - Hatta.

Selain itu, jalan tol ini juga akan melancarkan mobilitas masyarakat, memecahkan kemacetaan lalu lintas di Kota Jakarta, dan melancarkan mobilitas commuter baik di Jakarta maupun kota-kota lain di sekitarnya termasuk melancarkan distribusi barang ke berbagai kawasan yang dilalui jalan tol ini. Sehingga kehadiran tol ini akan menghemat waktu tempuh dan menurunkan biaya logistik.

Sementara Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kempupera) Danang Parikesit menerangkan Jalan Tol Serpong - Cinere Seksi I Ruas Serpong - Pamulang yang akan dioperasikan memiliki panjang 6,5 km dan sisanya dioperasikan penuh pada Juli 2021.

Sedangkan salah satu fitur penting Jalan Tol Cengkareng - Batuceper - Kunciran adalah bagian JORR II dari seluruh lima ring yang ada di wilayah Jabodetabek. Fitur ini akan memfasilitasi pergerakan masyarakat Jabodetabek wilayah Barat dan Barat Daya sekaligus mengakomodasi pergerakan barang agar tidak masuk Provinsi DKI Jakarta. Dengan demikian, arus barang dari Barat menuju Timur dan Timur Barat diharapkan dapat terfasilitasi baik oleh JORR I maupun JORR II. "Insyallah, bulan April bapak presiden berkenan meresmikan yang sisi Timur dari JORR II. Sehingga tahun 2021 akhir atau awal 2022, JORR II tuntas dan berfungsi untuk pelayanan masyarakat di wilayah Jabodetabek," ucapnya.

Tahun ini Kempupera merencanakan akan melakukan lelang untuk JORR III di mana terdapat lima ring yang bakal melayani wilayah ini. Ruas pertama merupakan Cengkareng -Batu Ceper - Kunciran yang menghubungkan antara Kunciran dan Bandara Soekarno - Hatta (Soetta)

Ruas tersebut merupakan konsorsium dari BUMN dan perusahaan swasta Malaysia yang terdiri dari beberapa ramp on dan ramp off seperti Tirtayasa, Bauran Indah, Tanah tinggi, Husein Sastranegara dan Benda yang kemudian tergabung membantu ruas tol yang melayani Bandara Soetta. Sehingga tidak hanya menjadi beban tol dalam kota dan JORR, tetapi juga menjadi beban ruas JORR II di bagian Barat dan Barat Daya Jakarta.

Pada bagian lain, Gubernur Banten Wahidin Halim menyampaikan terima kasih karena peresmian jalan tol ini merupakan kali ketiga setelah sebelumnya Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Sindang Heula di Kabupaten Serang. Saat ini, kata dia, terdapat 13 proyek strategis nasional (PSN) yang sedang dibangun pemerintah. "Semoga yang dilakukan presiden dapat memberikan manfaat dan kemaslahatan bagi rakyat Banten," tutur Wahidin.



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar