Servis Bola Pertama Edi Sakura Resmi Buka Turnamen Voli Bermasa Cup I

Kadisparbudpora Bengkalis Edi Sakura melakukan Servis Bola Pertama membuka Turnamen Voli Bermasa Cup 1

Nusaperdana.com,Mandau - Mewakili Bupati Bengkalis Kasmarni, Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga, Edi Sakura resmi membuka Turnamen Voli Bermasa Cup I Kecamatan Mandau, Sabtu (06/08). 

Bertempat di lapangan PBVSI Mandau pembukaan turnamen ditandai dengan servis bola pertama oleh Kadisparbudpora Edi Sakura bersama Camat Mandau Riki Rihardi, Danramil 03/Mandau Kapten Arh Jemirianto, dan Kapolsek Mandau diwakili Kanit Sabhara IPDA Zulkifli.

Camat Mandau Riki Rihardi dalam Sambutannya mengatakan selaku Pemerintah Kecamatan Mandau Insya Allah akan selalu memberikan support kepada seluruh atlit yang mengikuti kegiatan pada turnamen-turnamen sepert ini.

"Semoga seluruh atlit yang mengikuti turnamen ini tidak hanya mengejar kemenangan saja, tetapi juga menjadikan turnamen ini sebagai ajang silaturahmi antar tim," ucapnya. 

Sementara itu, Kadisparbudpora Edi Sakura menyampaikan pelaksanaan turnamen Voli Bermasa Cup I ini, harus benar-benar kita manfaatkan sebagai sarana untuk tujuan pembentukan SDM berkualitas secara fisik dan mental, memperkuat karakter bangsa, meningkatkan persatuan dan persaudaraan serta meningkatkan prestasi olahraga bola voli.

"Intinya, melalui turnamen ini, mari bersama kita kembangkan budaya hidup sehat dan gemar olahraga kepada masyarakat. Tentu saja hal ini sangat sejalan dengan misi kita pemerintah kabupaten bengkalis yakni mewujudkan pengelolaan sumber daya manusia yang efektif sebagai modal besar kita mencapai visi terwujudnya Kabupaten Bengkalis Bermasa," ungkapnya. 

Lebih lanjut, Edi Sakura juga menghimbau, serta mengingatkan kepada seluruh peserta turnamen Voli Bermasa Cup I agar senantiasa menumbuhkan bahkan memelihara rasa kebersamaan, sportivitas, menjunjung tinggi fair play, memperkokoh persatuan dan kesatuan. dan yang tak kalah pentingnya, taati seluruh ketentuan dan peraturan pertandingan yang telah disepakati bersama.

"Kita berharap agar turnamen ini dapat dijadikan sebagai indikator bahwa masih berjalannya, pembinaan dan pelatihan cabang olahraga bola voli di setiap kelurahan," ungkapnya. 

Dengan adanya ajang seperti ini, dikatakan Edi Sakura tentu akan melahirkan atlet-atlet voli berprestasi dan berbakat yang bisa kita banggakan nantinya. Apalagi kemarin Kabupaten Bengkalis mendapatkan mendali Perunggu di ajang POPDA Pekanbaru. 

"Selamat bertanding, dan utamakan sportifitas,"ucap Edi Sakura membuka secara resmi turnamen Voli Bermasa Cup 1 kecamatan Mandau. 

Turnamen Voli Bermasa Cup 1 diikuti oleh tim Putra dan Putri masing-masing Kelurahan dan Desa se-Kecamatan Mandau dan pertandingan pertama berlangsung tim Putri Kelurahan Pematang Pudu berhadapan dengan Kelurahan Duri Barat.**

 



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar