Tiga Hal Penting Hasil Pertemuan Kepala Staf TNI AD dan Bupati Kebumen


Nusaperana.com, Kebumen - Audiensi Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jendral Andika Perkasa disambut hangat oleh Bupati Kebumen Yazid Mahfudz di Kebumen pada Selasa (7/1/2020) kemarin.

Dalam pertemuan tersebut Bupati Kebumen Yazid Mahfudz mengatakan menyetujui pemberian hibah Pemerintah Kabupaten Kebumen untuk Markas Kodim 0709/ Kebumen.

"Kami menyetujui hibah atas tanah tersebut dan beberapa ada lahan di tempat lain. Mudah- mudahan segera diproses dan ditindaklanjuti oleh BPN sehingga bisa segera dibangun," katanya.

Perlu diketahui bahwa permohonan ulang hibah ini dilakukan pada saat Komandan Kodim dijabat Letkol Inf. Zamril Philiang dengan surat nomor: B/1533/ XII/2019 tertanggal 3 Desember 2019 dengan lokasi di Dukuh Ketraman, Desa Adikarso, Kecamatan Kebumen yang berada di Jalan Lingkar Selatan.

Dalam permohonan tersebut lahan seluas kurang lebih 2 hektar tersebut akan digunakan antara lain untuk Markas Kodim 0709/ Kebumen, Rumah Dinas Dandim, Kasdim dan Perwira Kodim, Kantor Koperasi Kodim, Kantor Persit Kartika Candra Kirana (KCK), lapangan upacara, lapangan olah raga, sarana dan prasarana lain.

Selain kesepakatan hibah tanah untuk Makodim 0709/ Kebumen disepakati pula hibah tanah untuk pembangunan Koramil di Poncowarno dan Padureso. Dan kesepakatan ketiga adalah Perusda Provinsi Jawa Tengah akan membangun pusat ekonomi di bekas Makodim 0709/ Kebumen setelah Makodim tersebut pindah ke Jalan Lingkar Selatan.

Dandim 0709/ Kebumen Letkol Kav. MS Prawira Negara Matondang selanjutnya akan melanjutkan amanah dalam pembangunan Markas Kodim 0709/ Kebumen yang menempati lokasi yang strategis nanti.**(Hartadi Setiawan)



[Ikuti Nusaperdana.com Melalui Sosial Media]



Tulis Komentar