Kolaborasi PHR-PDSI Dalam Menjaga Ketahanan Energi Negeri
Ketua DPRD Inhil Terima Penghargaan Dari KPU
Antisipasi PMK, Gubri Himbau Masyarakat beli Sapi Lokal

Nusaperdana.com, Riau - Dalam rangka mengantisipasi masuknya wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) kepada hewan ternak, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar mengajak masyarakat Riau yang ingin berkurban membeli sapi lokal, saat ini kebutuhan sapi lokal tercukupi.
"Untuk stok lokal masih cukup. Jadi kalau bisa sapi dari daerah kita saja dibeli, sapi yang terbanyak sekarang ada di Kabupaten Indragiri Hulu. Bisa menghubungi peternak yang ada disana. Sehingga sapinya bisa dibeli untuk kurban," ajak Syamsuar di Pekanbaru, Selasa (21/6/22).
Di Provinsi Riau, wabah PMK telah masuk di beberapa daerah yakni Kampar, Siak, Rokan Hulu, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, dan Bengkalis. Namun, Syamsuar memastikan untuk stok sapi masih aman.
"Kita gunakan sapi daerah Riau saja. Tapi memang sapi di Riau ini dipastikan aman dari PMK, karenakan belum semua daerah di Riay yang terkena wabah PMK ini," ujarnya.
Untuk menjamin bebas PMK, Syamsuar menyebutkan sapi kurban juga harus dilengkapi dengan surat keterangan kesehatan hewan (SKKH).
"Sesuai syariat Islam sapi untuk kurban tidak boleh cacat. Inilah perlunya ada surat keterangan kesehatan hewan, sehingga dengan surat kesehatan itu dijamin sapinya sehat, aman untuk dimakan, dan juga jauh dari penyakit," pungkas Syamsuar.
Berita Lainnya
Mahasiswa Dan Pemuda 'Geruduk' DPRK Aceh Singkil, Tolak Pengadaan Mobil Dinas
HUT Bhayangkara Ke 77, Polsek Pinggir Gelar Bakkes Donor Darah
Kalapas Amankan Napi Pengedar Sabu Didalam LP Kelas II B
TMMD Sengkuyung Tahap II Desa Muncanglarang Resmi ditutup
Akhirnya Keresahan Masyarakat Terjawab, Pelaku Pencuri Kotak Amal Ditangkap Polisi
Emosi Dengan Sikap Ayahnya, Pria ini Lakukan Penganiayaan, dan Dilaporkan ke Polsek Kampar
TNI-Polri dan Masyarakat Bersihkan Pohon Tumbang yang Menghambat Jalan Penghubung di Kec. Sopai
Gubernur Kepri Simak Ekspose Pengembangan PTLS Karimun dari PT Indonesia Power