Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Senyum Bahagia Risky Penderita Penyakit Cerebral Palsy Dikunjungi Jajaran Polres Bengkalis
Nusaperdana.com,Bengkalis - Risky Ariananda (18) warga jalan Kelapapati Laut, Gang Mufakat, Desa Kelapapati, penderita penyakit gangguan jaringan otot, gerak dan kordinasi tubuh (Cerebral Palsy) tampak tersenyum bahagia dikunjungi Jajaran Polres Bengkalis, Rabu (05/10) sekitar pukul 14.00 wib.
Senyum kebahagiaan itu terlihat saat Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko, bersama Wakapolres Kompol Anindhita dan Sekretaris Dinkes Bengkalis Ermanto duduk di samping Risky yang sedang terbaring lemah di ruang tamu rumahnya.
Selain Risky ibunya Nurmaya Syafitri terlihat senang kunjungan Kapolres Bengkalis bersama jajaran tidak hanya melihat kondisi anaknya yang mengalami penyakit kerusakan sel-sel otak, tapi juga langsung membawa ke RSUD Bengkalis.
Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko pada kesempatan itu mengatakan kunjungan ke rumah orang tua Risky Ariananda adalah bentuk kepedulian terhadap warga kurang mampu.

"Ini adalah salah satu giat bakti sosial Polres Bengkalis dalam rangka membantu masyarakat miskin (Kurang Mampu) yang membutuhkan bantuan," ucapnya didampingi Wakapolres Kompol Anindhita dan Sekretaris Dinkes Bengkalis Ermanto.
Ia menyebutkan, dalam kunjungan hari ini, kita juga membawa Risky Ariananda bersama ibunya Nurmaya Syafitri ke RSUD Bengkalis untuk dilakukan pemeriksaan dan pengobatan oleh dokter.
"Di RSUD Bengkalis, Risky Ariananda langsung dibawa ke ruangan pemeriksaan untuk dilakukan pengobatan," ungkap Kapolres AKBP Indra berharap penyakit yang di derita Risky dapat disembuhkan.
Turut mendampingi giat sosial Polres Bengkalis tersebut Wakil Direktur RSUD Bengkalis Rista Puspa, Kabag Ops Kompol Ahmad Salmi, Kabag Ren Kompol David Harisman, Kasat Intelkam AKP Deni Afrial, Kasat Lantas AKP Kaliman Siregar, Kasat Samapta AKP Rifendi dan Kasat Pol Air Polres Bengkalis Iptu Hendri Yanto.**

Berita Lainnya
FH Unilak Study Visit ke Kuala Lumpur, Mahasiswa Dibekali Wawasan Hukum Internasional
Bupati Kasmarni Kunjungi Desa Bantan Timur, Perkuat Pendidikan Ramah Anak dan Pemberdayaan Perempuan
Kapolres Bengkalis Tegaskan Tiga Oknum Yang Terlibat Pesta Narkoba di Bengkalis Terancam PTDH
Tokoh Masyarakat Kampar Apresiasi Polisi Tangkap Residivis Curat di Salo
Mediasi Pesantren Al Fauzan dan PKS PT SMK Belum Capai Kesepakatan
Satpol PP Kampar Bongkar Kedai Remang-remang di Bangkinang, 92 Botol Miras Disita
Inspektorat Kampar Akui Temuan Keuangan Desa Pulau Terap, Tapi Bungkam Soal Kerugian Negara
Penolakan PKS Oleh Pesantren Al Fauzan Terlalu Berlebihan