Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Kapolres: Tak Ada Tempat bagi Preman di Inhil
Waka I DPRD Siak Ucapkan Terimakasih Kepada PT MPS Minas Peduli C-19 Berbagi 1000 Paket Sembako

Nusaperdana.com, Siak - Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak Fairus S,Ag mengucapkan rasa terimakasih kepada PT Multi Persada Servis (PT MPS) Minas yang rencananya akan mulai beroperasi pada 2021 tahun depan di wilayah Kecamatan Minas Kabupaten Siak Riau, Sabtu 02/05/2020.
Perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengakutan dan pengelolahan limbah B3 di wilayah Provinsi Riau itu, meski belum mulai beroperasi di Kabupaten Siak namun telah mampu menunjukkan rasa kepedulian sosial terhadap masyarakat khususnya yang berada diseputaran bakal tempat perusahaan itu beroperasi nantinya.
Sebagai mana diketahui hari ini telah memberikan sebanyak 1000 paket sembako untuk dibagikan kepada sejumlah masyarakat Kabupaten Siak yang terkena imbas dari dampak virus corona.
"Alhamdulillah hari ini saya bersama pak Bupati Siak menghadiri pemberian sembako terhadap masyarakat yang berada di sekleiling wilayah beroperasinya perusahaan tersebut, tentunya kami merasa senang dan bahagia karena pak Salmi Chandra selaku pimpinan perusahaan beliau memeberikan bantuan pada situasi covid ini sebanyak 1000 paket, 350 paket diberikan di kecamatan Minas dan selebihnya akan diserahkan di Desa kelahiran beliau yakni di Kampung Buatan II Koto Gasib," ungkap Fairus Wakli Ketua DPRD Siak.
Dikatakan Fairus terlebih perusahaan tersebut belum beroperasi namun sudah mulai membantu masyarakat, "apalagi kalau sudah beroperasi, bahkan beliau juga sampaikan jika perusahaan sudah beroperasi 6 bulan kedepan setelah beroperasi, maka beliau juga akan membantu pengadaan mobil ambulans untuk masyarakat Kecamatan Minas," terangnya.
Lanjutnya, "sekali lagi saya mewakili masyarakat mengucapkan trimakasih banyak pada pak Salmi, semoga kedepan segala usahanya yang dibangunnya Insya Allah bisa maju dengan pesat dan berkembang dengan baik. Dan tentunya dengan berkembang itu nanti beliau akan lebih banyak membantu masyarakat terutama diwilayah operasional beliau, dan mudah-mudahan kita selalu dalam lindungan Allah, mari kita lawan covid 19 dengan semangat semoga kita terhindari dari wabah ini," ungkapnya. (Doni)
Berita Lainnya
Bea Cukai Tembilahan Gagalkan Penyelundupan 15 Ton Mangga Ilegal ke Indragiri Hilir
Satlantas Polres Kampar Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas di SMK N 1 Bangkinang, Bagikan Helm SNI
PHR Pacu 386 Sumur Siap Konstruksi, Bukti Komitmen Kuat Dukung Ketahanan Energi
Kapolsek Tembilahan Hulu Hadirkan Al-Insyirah, Warisan untuk Generasi Qur'ani
Meresahkan, Satpol PP Kampar Gerak Cepat Amankan Dua Pasangan Yang Diduga Mesum
Harkitnas 2025: PHR Perkuat Semangat Menjaga Ketahanan Energi Nasional
Gedung PWI Bengkalis Diusul Jadi Pusat Media Center MTQ Tingkat Provinsi Riau
Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Jalan Gerilya Tembilahan Hulu